PPM Tala Punya Kepengurusan Baru

- Selasa, 11 Agustus 2020 | 09:08 WIB
PELANTIKAN: Ketua PD PPM Kalsel Arianto melantik kepengurusan PPM Kabupaten Tala periode 2020-2025.
PELANTIKAN: Ketua PD PPM Kalsel Arianto melantik kepengurusan PPM Kabupaten Tala periode 2020-2025.

PELAIHARI - Sebanyak 25 orang anggota Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Tanah Laut (Tala) dilantik di Gedung Sarantang Saruntung, Rabu (5/8).

Pengurus PPM Tala ini Dilantik oleh Pimpinan Daerah PPM Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Arianto.

Pihaknya mengatakan, Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Kabupaten Tala yang dilantik untuk periode 2020-2025, berdasarkan hasil dari Musyawarah Luar Biasa tahun 2019 lalu di Jakarta. "PPM adalah organisasi sosial yang terdiri atas anak-anak atau cucu para veteran," jelasnya.

Oleh karena itu, Arianto berharap pengurus PPM Kabupaten Tala, agar selalu berkoordinasi dan melakukan konsolidasi dengan pengurus Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kalsel. Sehingga dalam menjalankan tugas tidak salah langkah dan sesuai dengan visi misi PPM.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tala Dahnial Kifli memberikan apresiasi pelantikan anggota PPM periode 2020-2025. Karena, dari PPM ini semangat serta rasa pantang menyerah dari warisan para pahlawan.

Dahnial juga mengingatkan, agar dalam berorganisasi jangan dijadikan ajang untuk mencari pendapatan pribadi. Sebab, akan membuat organisasi akan hancur 

“Jangan sampai saat kita berorganisasi urusan pribadi seperti mencari uang dilibatkan, karena akan membuat organisasi akan hancur,” ungkapnya.

Turut hadir pada saat pelantikan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tala, perwakilan anggota DPRD Kabupaten Tala serta Tokoh Masyarakat Haji Nurdin. (ard/ram/ema) 

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X