Ananda Dipilih, Haris Terjungkal; 2 Kader PKS Bertarung di 'Ring' yang Sama

- Sabtu, 15 Agustus 2020 | 09:40 WIB
GEMBIRA: Ananda (kanan) menerima SK dari PAN yang mengusungnya di Pilwali Banjarmasin. | FOTO: PAN FOR RADAR BANJARMASIN
GEMBIRA: Ananda (kanan) menerima SK dari PAN yang mengusungnya di Pilwali Banjarmasin. | FOTO: PAN FOR RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN - Pupus sudah keinganan Golkar menggaet PAN untuk mengusung Abdul Haris- Yuni Abdi Nur Sulaiman. Pada pilkada Banjarmasin, partai matahari terbit itu memajukan calon wanita, Ananda.

Nama keduanya terlempar dari bursa pencalonan Pilwali Banjarmasin setelah Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN memberikan pernyataan melalui fakta integritas kepada Ananda sebagai syarat pencalonan pada Pilwali Banjarmasin. Surat tersebut ditandatangi langsung oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan Sekretaris Jenderal PAN, Eddy Soeparno.

Bahkan, dalam surat yang ditandangani 13 Agustus 2020 di Jakarta tersebut, Ananda dipasangkan dengan kader PKS, yakni Mushaffa Zakir.

Kabar ini sebelumnya sudah diugkap oleh Ketua DPW PAN Kalsel, Muhidin belum lama tadi. Kala itu dia membeberkan, jika DPP PAN merestui DPW PAN Kalsel mengusung calon dari kader parpol lain. Konsekuensi ini sepertinya harus dia ambil lantaran dia bakal maju sebagai Wakil Gubernur berpasangan dengan Ketua DPD I Golkar Kalsel, Sahbirin Noor.

Pasangan Ananda-Mushaffa tak hanya mendapat surat pernyataan fakta integritas, namun mereka kabarnya juga sudah memegang Surat Keputusan (SK) dukungan dari DPP PAN. SK tersebut bernomor : PAN/A/Kpts/KU-SJ/253/VIII/2020 tentang Persetujuan Pasangan Calon Wali Kota Banjarmasin dan Wakil Wali Kota Banjarmasin.

Mendapat restu dari PAN, bagi Ananda merupakan suatu kabar yang menggembirakan bahkan seperti mendapat durian runtuh. Pasalnya, pada Pemilu 2019 tadi, partai ini merajai semua daerah pemilih di Banjarmasin. Implikasinya, dia bisa maju hanya melalui PAN saja.

Namun, keberuntungan Ananda ternyata belum habis. Dia mengatakan dalam beberapa hari kedepan akan ada beberapa Parpol lain yang juga akan menyatakan dukungan kepada dirinya, termasuk Golkar.“Tunggu saja,” ucapnya.

Kabar ini rupanya dibenarkan oleh Ketua Harian DPD Partai Golkar Kalsel, Supian HK. Meski Partai Golkar belum mengeluarkan SK usungan untuk calon Wali Kota Banjarmasin, namun, kabar yang dia terima, Ananda sedang berada di Jakarta. "kabarnya mengambil SK,” ucap Supian kemarin.

Dengan diusungnya Ananda oleh PAN, maka ada dua kader PKS yang dipastikan akan berlaga memperebutkan suara pemilih Banjarmasin. Kader PKS lain, yakni Ibnu Sina digadang bakal maju kembali melalui Demokrat dan PKB. Sementara Mushaffa Zakir akan menjadi wakil Ananda.

Lalu bagaimana sikap PKS sendiri?

Sampai saat ini PKS belum mengeluarkan SK kepada siapa mereka akan memberikan dukungan pada Pilwali Banjarmasin tahun ini. “Belum ada SK yang keluar,” ujar Ketua DPC PKS Banjarmasin, Hendra kemarin. (mof/ran/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X