Perayaan 17 Agustus di Pulau Bromo: Merdeka dari Titian Rusak

- Senin, 17 Agustus 2020 | 10:54 WIB
HARAPAN: Penduduk Pulau Bromo berharap titian sebagai akses utama mereka bisa diperbaiki pemko. Delta ini berada di perbatasan Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar. Foto diambil Minggu (16/8) siang. | FOTO: WAHYU RAMADHAN/RADAR BANJARMASIN
HARAPAN: Penduduk Pulau Bromo berharap titian sebagai akses utama mereka bisa diperbaiki pemko. Delta ini berada di perbatasan Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar. Foto diambil Minggu (16/8) siang. | FOTO: WAHYU RAMADHAN/RADAR BANJARMASIN

Memperingati hari kemerdekaan, Pulau Bromo pun bersolek. Tiang ditegakkan, bendera merah putih dikibarkan. Apa makna kemerdekaan bagi penduduk Pulau Bromo?

-- Oleh: WAHYU RAMADHAN, Banjarmasin --

KEMARIN (16/8) siang, delta di Kelurahan Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan itu tampak ramai. Warga hilir-mudik.

Anehnya, tak seorang pun mengenakan masker. Usut punya usut, penduduk di perbatasan Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar itu sudah meyakini berada di zona hijau. Alias terbebas dari corona.

Mungkin benar. Menengok data Dinas Kesehatan, dari 16 kasus positif COVID-19, 14 orang dinyatakan sembuh dan satu meninggal dunia. Tersisa satu orang dalam perawatan.

Terlepas dari perkara pandemi, kawasan ini tampak semarak dengan aksesori merah putih. Sekalipun akses utama, yakni titian kayu masih tanpa perbaikan.

Kayu-kayu yang menjadi alas titian masih banyak yang terlepas dan berderak apabila diinjak.

Ada lebih dari 700 kepala keluarga yang tinggal di Pulau Bromo. Sudah tak terhitung penduduk yang jatuh ke sungai atau kakinya terperosok akibat titian bolong.

"Kalau bisa, titian kayu ini diperbaiki," tutur Lian, warga Bromo.

Ketika dikunjungi Radar Banjarmasin, pria 35 tahun itu asyik menemani anaknya belajar di rumah. Namanya M Fadlan, siswa kelas IV SDN 4 Mantuil.

Lian masih mengingat dengan jelas. Mertuanya pernah menjadi korban titian rusak itu. Ceritanya, pada suatu malam, sang mertua hendak menuju rumah menantu.

Jaraknya padahal cuma beberapa meter. Tapi karena minimnya penerangan, salah satu kaki mertuanya menginjak kayu titian yang rapuh.

"Beliau terperosok kemudian terjatuh. Tidak hanya mertua saya saja. Anak-anak juga sering terperosok," bebernya.

Pengakuan itu dikuatkan warga lainnya, Yani. Lelaki 47 tahun itu juga kerap melihat orang terperosok. "Bahkan tercebur ke sungai," kisahnya.

Halaman:

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X