Penghuni Rutan Pelaihari Digeledah

- Senin, 14 September 2020 | 09:50 WIB
PENGGELEDAHAN: Para penghuni rutan dilakukan penggeledahan oleh Saops Patnal dan petugas Rutan.
PENGGELEDAHAN: Para penghuni rutan dilakukan penggeledahan oleh Saops Patnal dan petugas Rutan.

PELAIHARI - Para penghuni Rumah Tahanan (Rutan) dikejutkan dengan penggeledahan yang dilakukan oleh tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) beserta Petugas Rutan, Jumat (11/9) sekitar pukul 21.00 Wita.

Kegiatan untuk komitmen mewujudkan zero halinar (hape, pungli dan narkoba) ini, dipimpin langsung oleh Karutan Pelaihari Budi Suharto.

Diawali dengan pengarahan, Karutan Pelaihari mengingatkan, agar dalam pelaksanaannya petugas tetap berpedoman pada SOP yang berlaku serta tetap menerapkan protokol Covid-19.

"Jalankan SOP penggeledahan yang ada, jangan lupa gunakan masker dan sarung tangan, dan tetap berlaku humanis kepada warga binaan", ujarnya.

Usai memberikan pengarahan, Karutan Pelaihari beserta petugas langsung bergerak ke kamar hunian dan melaksanakan penggeledahan. Adapun sasaran fokus penggeledahan petugas pada malam ini adalah blok A dan B. Lebih lanjut, warga binaan diberikan pengarahan oleh kepala rutan, sementara petugas lainnya sedang melakukan penggeledahan kamar hunian.

Budi Suharto mengungkapkan, bahwa kegiatan penggeledahan itu bersifat insidentil, dengan tujuan mewujudkan rutan atau lapas zero halinar sesuai dengan instruksi Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Selatan.

"Penggeledahan dadakan ini bukan kali pertama yang kami lakukan. Disamping penggeledahan rutin kamar hunian sebanyak 2 kali seminggu, kami juga bisa melakukan penggeledahan dadakan sewaktu-waktu jika mendapat adanya informasi bersifat A1 terkait pelanggaran dalam rutan," ungkapnya.

Adapun hasil penggeledahan ini tidak ditemukannya handphone, senjata tajam, narkoba, dan barang-barang terlarang lainnya. Petugas hanya menemukan korek gas, cermin, botol parfum, silet, obat antibiotik, dan barang-barang lain yang masih dalam batas toleransi.

Barang-barang tersebut dibuatkan berita acara hasil penggeledahan kemudian dilakukan pemusnahan.

Karutan Pelaihari pun mengapresiasi akan hasil penggeledahan, lantaran menunjukkan Rutan Pelaihari dalam kondisi yang kondusif. Untuk berharap kepada seluruh petugas Rutan Pelaihari, agar tetap semangat dalam mewujudkan zero halinar dan tetap menjaga integritasnya. (ard/bin/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB
X