Rumah dan Bengkel Dilalap Api

- Jumat, 18 September 2020 | 11:29 WIB
BERKOBAR: Salah satu rumah warga di Jalan PM Noor Sungai Ulin Banjarbaru dilalap sijago merah pada Rabu (16/9) malam. | Foto: BPBD Banjarbaru for Radar Banjarmasin
BERKOBAR: Salah satu rumah warga di Jalan PM Noor Sungai Ulin Banjarbaru dilalap sijago merah pada Rabu (16/9) malam. | Foto: BPBD Banjarbaru for Radar Banjarmasin

BANJARBARU - Warga di Jalan PM Noor RT 21 RW 05 Kelurahan Sungai Ulin Banjarbaru geger. Pasalnya, sebuah rumah milik warga bengkel mendadak dilumat sijago merah pada Rabu (16/9) kisaran pukul 19.46 Wita.

Sontak kobaran api yang cepat membesar membuat warga beraksi cepat. Sembari menunggu damkar tiba, warga sekitar berusaha memadamkan api dengan perlengkapan seadanya.

Dalam musibah kebakaran ini, satu buah rumah hampir hangus keseluruhan. Beruntung, api tidak menjalar ke bangunan lain di sekitar, usai petugas damkar harus berjibaku keras untuk memadamkan api.

Dengan mengerahkan puluhan petugas, api setidaknya berhasil dipadamkan total sekitar 20-30 menit. Titik air yang cukup sulit juga jadi kendala tersendiri ketika proses pemadaman.

"Dalam kejadian ini tidak ada korban luka maupun korban jiwa. Untuk bangunan yang terbakar ada 1 buah rumah dan bengkel yang hangus sekitar 80 persen," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjarbaru, Zaini Syharanie.

Terkait penyebab dan sumber kebakaran. Zaini mengatakan bahwa saat ini pihaknya masih belum bisa memvonis karena apa. Lantaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib.

Untuk penyebab masih dalam penyelidikan. Untuk kerugian materil juga masih dalam pendataan. Namun yang jelas tidak ada korban jiwa dan luka," katanya.

Atas kejadian ini, Zaini mengimbau agar warga selalu waspada dengan potensi terjadinya musibah kebakaran. "Selalu cek kelistrikan dan juga kompor atau benda apapun yang bisa memicu kebakaran," pesannya. (rvn/bin/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kejahatan Pecah Kaca Kembali Melanda Palangka Raya

Selasa, 19 Maret 2024 | 16:00 WIB
X