Kontingen Popda Raih Puluhan Medali

- Rabu, 21 Oktober 2020 | 08:28 WIB
Kepala Bidang Olahraga Dispora Tala, Rudi Imtihansyah
Kepala Bidang Olahraga Dispora Tala, Rudi Imtihansyah

PELAIHARI - Gelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2020 di Banjarmasin telah usai. Mengulang sejarah Popda 2016, Tim Popda 2020 Tala finis di posisi ke 2 di bawah Tim Popda Banjarmasin dengan raihan 20 medali. Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Olahraga Dispora Tala Rudi Imtihansyah kepada Diskominfo, Senin (19/10).

Raihan 20 medali tersebut diantaranya dari Cabang Olahraga (Cabor) Silat 5 Emas, 5 Perak, dan 6 Perunggu, Cabor Basket 1 perunggu, Cabor Sepak Bola 1 perunggu, Cabor Tenis Meja 1 Perunggu dan Cabor Bola Volly 1 Perunggu. Secara umum Tim Popda 2020 Tala untuk cabang olahraga beregu meraih peningkatan prestasi dari tahun-tahun sebelumnya. "Di tahun 2018 kita ada di posisi ke 3, alhamdulillah di 2020 ini kita naik ke posisi 2," terangnya.

Tentu, ini apresiasi yang luar biasa dari pelajar di Tala, karena sudah berjuang sejak awal pertandingan, dan juga apresiasi untuk mereka yang tetap berlatih walau di masa pandemi.

Untuk itu, tahun 2021 mendatang Dispora Tala akan menyiapkan atlet-atlet muda untuk beradu di ajang olahraga individu Popda 2021. Selain Popda 2021, gelaran Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) di Palembang juga akan jadi pembuktian 5 atlet Pencak Silat Tala. Evaluasi akan terus dilakukan demi meraih hasil yang lebih baik di ajang selanjutnya.

"Latihan mandiri dan sparing partner dengan tim yang lebih kuat tentu akan semakin meningkatkan kemampuan atlet-atlet muda Tala," ungkapnya.

Lebih lanjut, Rudi mengajak para atlet-atlet muda Tala yang ingin terlibat mengharumkan nama Tala di kancah regional maupun nasional untuk giat berlatih dan mempersiapkan diri sejak dini.

"Kami mengajak para orang tua dan guru agar mengarahkan anak-anaknya ke cabang olahraga yang mereka sukai. Suka saja dulu dengan satu olahraga, jika sudah suka maka akan lebih mudah diarahkan. Semua pelajar muda kita berkesempatan mengikuti Porda, Porprov, atau Popnas", pesannya. (ard/Diskominfo Tala/ram/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X