Dibina Adaro, Desa Jaro Raih Penghargaan Utama di Proklim Nasional

- Jumat, 23 Oktober 2020 | 14:38 WIB
FOTO BERSAMA: Jajaran PT Adaro Indonesia, aparat Desa Jaro, Kecamatan Jaro dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tabalong berfoto bersama usai menerima penghargaan secara virtual di Kantor Setda Tabalong, Jumat (23/10).
FOTO BERSAMA: Jajaran PT Adaro Indonesia, aparat Desa Jaro, Kecamatan Jaro dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tabalong berfoto bersama usai menerima penghargaan secara virtual di Kantor Setda Tabalong, Jumat (23/10).

TANJUNG - Desa binaan PT Adaro Indonesia berhasil meraih penghargaan Trophy Desa Proklim Utama tingkat nasional tahun 2020 dari Kementerian Lingkungan Hidup (KLH), Jumat (23/10). Desa itu adalah Desa Jaro, Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong.

Penyerahan penghargaan secara virtual di Kantor Setda Pemkab Tabalong itu, berkat kerjasama dan kolaborasi yang baik antara Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tabalong, masyarakat Desa Jaro dan PT Adaro Indonesia melalui program kepedulian sosial perusahaan (CSR).

Beberapa program itu terdiri dari sejumlah kegiatan unggulan dalam upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. Yaitu pengelolaan agrowisata alam sawah dan pemukiman petani bersih, hijau dan tertata indah, serta kegiatan kemandirian masyarakat dari usaha penangkaran bibit padi unggul dan hasil pangan padi.

-

 

Ditambah lagi kegiatan peternakan sapi komunal dan pengolahan limbah kotoran sapi, baik yang padat maupun cair, menjadi pupuk kandang dan bio urine serta dimanfaatkan untuk biogas.

Dukungan CSR PT Adaro Indonesia ini juga terdapat di tahun 2018 dengan besaran dana Rp25 juta, yang digelontorkan pada kegiatan pengembangan tanaman pangan, pengelolaan bank sampah, green house 4 meter x 6 meter, serta pengembangan rumah jamur.

Sedangkan tahun 2019 sebesar Rp 65 juta, berupa perlindungan mata air, penghijauan sekitar embung, perbaikan embung, pengembangan biopori, pengelolaan sampah, limbah padat dan cair.

Kemudian pengelolaan bank sampah, pembuatan instalasi pakan ternak limbah tanaman padi, pengembangan usaha jamur, instalasi penerangan tenaga surya dan pembangunan gerbang desa proklim.

CSR Manager PT Adaro Indonesia, Leni Marina mengatakan, PT Adaro Indonesia selama ini mendukung pengembangan pemberdayaan masyarakat (PPM) untuk desa Proklim ini. "Agar menumbuhkan kemandirian masyarakat dalam melaksanakan adaptasi perubahan iklim," ujarnya.

Selain itu, bermaksud menjaga nilai-nilai kearifan tradisional atau lokal yang dapat mendukung upaya penanganan perubahan iklim dan pengendalian kerusakan lingkungan secara umum.

Sekedar diketahui, PT Adaro Indonesia juga sangat peduli dengan isu-isu lingkungan yang berkembang dewasa ini. Gerakan masyarakat yang sadar akan kelestarian lingkungan diharapkan mampu terwujud melalui Proklim.

Kegiatan yang dilaksanakan di wilayah tingkat desa ini meliputi langkah mitigasi perubahan iklim yang diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari dengan menerapkan budaya ramah lingkungan seperti hemat energi, penghijauan, penaggulangan polusi, serta penerapan prinsip 3R dalam pengelolaan sampah.(ibn/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Diduga Hendak Tawuran, 18 Remaja Diamankan

Minggu, 17 Maret 2024 | 18:55 WIB

DPRD Kota Banjarmasin Usulkan 732 Pokir

Jumat, 15 Maret 2024 | 14:35 WIB
X