SHM-MAR Bertekad Kurangi Gizi Buruk di Tanah Bumbu

- Senin, 16 November 2020 | 09:17 WIB
BERTEKAD : SHM-MAR bertekad kurangi gizi buruk di Tanah Bumbu.
BERTEKAD : SHM-MAR bertekad kurangi gizi buruk di Tanah Bumbu.

BATULICIN - Pasangan calon bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu nomor urut 1 Syafruddin H Maming - Muhammad Alpiya Rakhman (SHM-MAR) optimistis mampu mengurangi gizi buruk melalui program kesehatan gratis. 

"Tingginya gizi buruk di Tanah Bumbu adalah PR bersama. Tentu ini menjadi masalah serius untuk memengaruhi IPM di Tanbu," ucap Muhammad Alpiya Rakhman saat debat pertama di Studio TVRI Kalsel, Sabtu (14/11) malam.

Untuk mengatasi masalah itu, SHM - MAR memberikan sosialisasi dari tingkat kabupaten sampai dengan desa.

"Bagaimana masyarakat Tanbu mendapatkan pokok-pokok makanan yang bergizi," katanya.
Sementara itu, Syafruddin H Maming optimistis program kesehatan gratis mampu mengurangi angka gizi buruk di Tanbu.

"Masyarakat cukup menggunakan KTP saja untuk berobat di puskesmas maupun rumah sakit yang ada di Tanah Bumbu," jelas Cuncung, begitu kerap disapa.

Program operasi sesar gratis untuk ibu-ibu juga akan dilaksanakan. Karena, ia menilai tak semua perempuan di Tanbu mampu melahirkan secara normal.

"Apabila perempuan terkendala faktor ekonomi, maka cesar gratis ada dana 9-14 juta," cetusnya.
Selanjutnya, SHM-MAR akan meningkatkan dana posyandu yang ada di setiap desa.

"Insyaallah kita akan memberikan beberapa kali lipat sesuai keuangan dana desa yang tersedia," pungkasnya. (kry/adv)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X