Kalsel Bersiap Lelang Terbuka Jabatan Sekda

- Jumat, 18 Desember 2020 | 11:24 WIB
DILELANG: Setelah ditinggalkan Abdul Haris Makkie, Jabatan Definitif Sekdaprov Kalsel masih lowong. Sekdaprov Kalsel sendiri saat ini masih diisi oleh Penjabat (Pj).
DILELANG: Setelah ditinggalkan Abdul Haris Makkie, Jabatan Definitif Sekdaprov Kalsel masih lowong. Sekdaprov Kalsel sendiri saat ini masih diisi oleh Penjabat (Pj).

BANJARBARU - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan segera membuka seleksi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda), setelah Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalsel menerima rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Kepala BKD Kalsel, Sulkan mengatakan, setelah mendapatkan persetujuan dari Kemendagri, pihaknya langsung menyusun panitia seleksi (Pansel).

"Pansel sekarang sudah terbentuk. Tim independen ini yang nantinya melaksanakan proses lelang," katanya kepada Radar Banjarmasin, kemarin.

Dia mengungkapkan, tim pansel diisi oleh tujuh orang. Yakni, empat dari unsur perguruan tinggi di Kalsel, serta masing-masing satu orang dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), KemenPAN-RB dan BKN Pusat. "Jadi ada tiga orang pansel dari pusat. Sisanya dari Kalsel," ungkapnya.

Terkait kapan seleksi mulai dibuka, Sulkan menyampaikan bahwa pihaknya saat ini masih melakukan pembahasan terkait persyaratan peserta. "Nanti akan diumumkan secara terbuka melalui website BKD Prov Kalsel," ucapnya.

Dia menambahkan, lelang jabatan Sekdaprov Kalsel nantinya dilakukan secara terbuka. Sehingga, pejabat dari daerah mana pun bisa mengikutinya. Asalkan memenuhi syarat.

Posisi Sekdaprov Kalsel sendiri saat ini masih diisi oleh Penjabat (Pj), yakni Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalsel, Roy Rizali Anwar.

Roy menuturkan, sebagai Pj dirinya kini juga turut menyiapkan seleksi untuk mencari Sekdaprov Kalsel definitif. "Semoga pemilihan sekda definitif dapat segera terlaksana," ungkapnya.

Ihwal keikutsertaan dalam seleksi nanti, dia belum bisa memastikan bakal mengikutinya atau tidak. "Saya akan melihat kondisi nantinya," ucap mantan pejabat di Pemkab Tanah Bumbu ini.

Roy sendiri mengaku bersyukur, karena dirinya dipercaya mengemban jabatan Pj Sekdaprov Kalsel. "Alhamdulillah, saya akan menjalankan tugas sebagai sekda dengan sebaik-baiknya," katanya.

Tugas sekda menurutnya ialah membantu gubernur dalam penyelenggaraan pemerintahan. Mulai dari administrasi, organisasi, tata laksana dan pelayanan bagi seluruh SKPD lingkup pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan. (ris/ma/ran)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X