Penasaran Nomor Air Pistol

- Rabu, 23 Desember 2020 | 10:19 WIB
TERPILIH KEMBALI: Herman Chandra (paling kiri) menjadi Ketua Umum Perbakin Kalsel periode 2020-2025 secara aklamasi lewat Musprov Perbakin Kalsel 2020 di Gedung Chandra Banjarmasin.
TERPILIH KEMBALI: Herman Chandra (paling kiri) menjadi Ketua Umum Perbakin Kalsel periode 2020-2025 secara aklamasi lewat Musprov Perbakin Kalsel 2020 di Gedung Chandra Banjarmasin.

BANJARMASIN - Prestasi atlet menembak Kalsel sebenarnya termasuk membanggakan. Di ajang nasional maupun internasional, para atlet menembak Kalsel langganan mendapatkan gelar juara. Namun, hal itu rupanya belum membuat puas Ketua Umum Perbakin Kalsel Herman Chandra. 

Menurut Herman, prestasi atlet menembak Kalsel masih dominan di nomor pertandingan Air Rifle (AR) ketimbang di nomor pertandingan Air Pistol (AP). "Kalau di nomor AR, saya sudah tidak meragukan lagi.

Tapi, kalau di nomor AP, saya rasa masih belum maksimal," ujar Herman di sela-sela kegiatan Musyawarah Provinsi (Musprov) Perbakin Kalsel 2020 di Gedung Chandra Banjarmasin, Minggu (20/12).

Hal ini akan jadi evaluasi ke depan. Herman dan rekan-rekannya di Perbakin Kalsel berupaya mencari formulanya. “Apakah nanti perlu kompetisi khusus, atau rekrutmen atlet junior untuk jadi spesialis pemain nomor AP, nanti akan kami diskusikan lagi," sebutnya.

Mengenai persiapan ke PON XX 2021 Papua, Herman optimistis para atlet menembak Kalsel mampu kembali berprestasi. "Waktu di PON Jabar, lumbung medali Kalsel berasal dari cabor menembak. Mudah-mudahan di PON Papua bisa lebih baik," harapnya.

Dalam agenda Musprov Perbakin Kalsel 2020 tersebut, Herman Chandra terpilih kembali sebagai Ketum Perbakin Kalsel periode 2020-2025 secara aklamasi. Agenda musprov dihadiri utusan dari seluruh kabupaten/kota se-Kalsel dengan menerapkan protokol kesehatan ketat dan disiplin.(oza/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB
X