NPC Kalsel Maksimalkan Dua Cabor Baru

- Rabu, 13 Januari 2021 | 14:49 WIB
LATIHAN KERAS: Suasana latihan judo tuna netra NPC Kalsel di Banjarbaru. Di ajang Peparnas XVI 2021 Papua, NPC Kalsel akan memaksimalkan dua cabor baru untuk menambah pundi medali yakni menembak dan judo.
LATIHAN KERAS: Suasana latihan judo tuna netra NPC Kalsel di Banjarbaru. Di ajang Peparnas XVI 2021 Papua, NPC Kalsel akan memaksimalkan dua cabor baru untuk menambah pundi medali yakni menembak dan judo.

BANJARMASIN – National Paralympic Committee (NPC) Kalsel semakin komitmen dalam mempersiapkan para paralimpian (atlet difabel) Kalsel menuju Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 Papua yang dijadwalkan November mendatang. Selain membina paralimpian di sejumlah cabang olahraga andalan (cabor) yang sudah ada, NPC Kalsel juga membina paralimpian di dua cabor baru. Cabor menembak dan judo. 

Direktur Pelatihan Provinsi (Pelatprov) Sukses NPC Kalsel, Sarmidi menuturkan pihaknya optimistis paralimpian Kalsel di dua cabor tersebut mampu meraih medali. “Kami akan memaksimalkan kemampuan paralimpian Kalsel di dua cabor baru tersebut. Peluangnya memang masih fifty-fifty. Namun melihat semangat dan kesungguhan paralimpian menembak dan judo Kalsel tersebut, mereka sudah sangat siap bertanding di Peparnas Papua,” sebut Sarmidi, belum lama tadi.

Di cabor judo ada tiga paralimpian yang bakal diboyong ke Papua. Sementara untuk cabor menembak, penentuan paralimpian Kalsel yang berangkat ke Papua masih menunggu pengumuman dari panitia pelaksana Peparnas Papua terkait jumlah nomor yang dipertandingkan. “Untuk cabor menembak, NPC Kalsel membina sekitar 15 paralimpian. Semuanya sudah digembleng sesuai dengan spesialisasinya masing-masing. Yang jelas, kami pastikan paralimpian untuk cabor menembak juga siap tempur,” paparnya.

Walaupun belum menentukan target medali di dua cabor baru tersebut, Sarmidi memprediksi setidaknya dua keping emas bisa dibawa pulang. “Yang namanya perkiraan, bisa tepat, tapi juga bisa meleset. Yang penting, kami ingin menumbuhkan motivasi dulu kepada para paralimpian dua cabor baru itu. Kalau sudah punya semangat dan mental juang kuat, tentu akan semakin mudah meraih prestasi,” paparnya.

Secara umum NPC Kalsel menargetkan mampu naik peringkat di Peparnas XVI 2021 Papua. Pada Peparnas XV 2016 Jabar, Kalsel menempati peringkat ke enam dengan raihan 33 medali emas, 23 medali perak, dan 22 medali perunggu. “Di Peparnas Papua, kami berharap bisa naik peringkat dengan raihan medali yang lebih banyak,” tuntasnya.(oza/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X