Proses Vaksinasi Covid Terhambat Banjir

- Selasa, 19 Januari 2021 | 15:58 WIB
PERDANA: Vaksinasi perdana di Kabupaten Banjar, Jumat (15/1) tadi. Banjir membuat agenda vaksinasi sedikit terhambat. | FOTO: DOK/RADAR BANJARMASIN
PERDANA: Vaksinasi perdana di Kabupaten Banjar, Jumat (15/1) tadi. Banjir membuat agenda vaksinasi sedikit terhambat. | FOTO: DOK/RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN - Di tengah-tengah bencana banjir, agenda vaksinasi tetap berjalan. Sampai kemarin, sejak dilaunching pada 14 Januari lalu, persentasenya baru mencapai 1,3 persen. 

“Belum bisa maksimal karena Kalsel sedang dilanda musibah banjir. Tapi vaksinasi tetap dilaksanakan,” terang Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, M Muslim kemarin.

Pemberian vaksin di tahap pertama ini sendiri sasarannya adalah tenaga kesehatan, asisten tenaga kesehatan, tenaga penunjang kesehatan dan mahasiswa yang sedang menjalani prosesi kedokteran di fasilitas kesehatan. “Selain terkendala keadaan sedang musibah, ada beberapanya juga yang tak bisa, atau tak memenuhi syarat,” tambahnya.

Tahap pertama pemberian vaksin di Kalsel adalah Kota Banjarmasin, Banjarbaru dan Kabupaten Banjar. “Khusus di Kabupaten Banjar cukup terhambat. Kalau di Banjarmasin masih ada daerah yang bisa dilakukan,” ujarnya.

Diterangkan Muslim, pemberian vaksin tahap pertama juga waktunya cukup panjang. Yakni sampai bulan April mendatang. Termasuk pula di luar tiga daerah tersebut. “Memang lebih cepat lebih baik. Tapi dengan kondisi seperti ini tak bisa dipaksakan,” imbuhnya.

Dia memastikan, bagi kawasan yang tak terdampak musibah banjir, vaksinasi tetap dilaksanakan sesuai prosedur yang ditetapkan. “Tak hanya terkendala musibah. Yang sedang sakit maupun terpapar covid juga belum bisa divaksin. Makanya tahapan vaksinasi cukup panjang,” ujarnya.

Seperti diketahui, tahap 1 dan tahap 2 jadwal vaksinasi dilaksanakan berbarengan. Namun sasaranyan berbeda. Untuk tahap 2 sasarannya adalah petugas pelayanan publik seperti TNI/Polri, aparat hukum dan petugas pelayanan publik di bandara, pelabuhan, terminal, perbankan, hingga BUMN. Di tahap ini juga vaksinasi dilakukan untuk usia lanjut atau berusia 60 tahun ke atas.

Sementara untuk vaksinasi tahap 3 dan tahap 4 dilaksanakan pada April 2021 hingga Maret 2022 mendatang. Di tahap ini, sasarannya adalah masyarakat rentan dari aspek geospasial, sosial, dan ekonomi. Sedangkan sasaran vaksinasi tahap 4 adalah masyarakat dan pelaku perekonomian lainnya dengan pendekatan kluster sesuai dengan ketersediaan vaksin. “Semoga saja musibah cepat berlalu, sehingga vaksinasi juga berjalan lancar,” tandasnya. (mof/ran/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X