Ritel Modern Tambah Stok Kue Kemasan

- Rabu, 5 Mei 2021 | 12:53 WIB
BELANJA: Masyarakat mulai memadati pusat perbelanjaan modern untuk memenuhi kebutuhan hari Lebaran.
BELANJA: Masyarakat mulai memadati pusat perbelanjaan modern untuk memenuhi kebutuhan hari Lebaran.

BANJARMASIN - Lebaran tinggal menghitung hari. Pusat-pusat perbelanjaan modern di Banjarmasin mulai dipenuhi pengunjung. Barang konsumsi banyak dicari konsumen jelang Lebaran.

Harri, perwakilan sebuah ritel perbelanjaan modern di Banjarmasin menuturkan pihaknya menambah pasokan produk makanan hingga 50 persen lebih banyak.

"Ini untuk mengantisipasi meningkatnya permintaan konsumen jelan Lebaran. Produk makanan yang kami tambah stoknya adalah mi instan, biskuit dan kue kalengan, buah-buahan kalengan, dan berbagai produk makanan beku," ujar Harri.

Ditambahkan Harri, pasokan produk makanan seperti kue Lebaran aneka jenis juga banyak dicari konsumen. "Oleh karena itu, kami banyak memesan produk makanan atau kue kemasan dari UKM yang di Banjarmasin maupun dari Pulau Jawa. Untuk harga jualnya beraneka ragam, mulai Rp15 ribuan hingga di atas Rp30 ribuan per kemasan," urainya.

Sementara itu, Habibah, salah satu warga Banjarmasin menuturkan pasokan kue Lebaran sudah saatnya disediakan mulai sekarang. "Pada saat Lebaran nanti banyak tamu yang berdatangan. Tentunya, stok kue kering atau kue kemasan tidak boleh kurang. Lebih baik dibeli dari sekarang," tandasnya. (oza/bin/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Transaksi SPKLU Naik Lima Kali Lipat

Jumat, 19 April 2024 | 10:45 WIB

Pusat Data Tingkatkan Permintaan Kawasan Industri

Jumat, 19 April 2024 | 09:55 WIB

Suzuki Indonesia Recall 448 Unit Jimny 3-Door

Jumat, 19 April 2024 | 08:49 WIB

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB

Harga CPO Naik Ikut Mengerek Sawit

Kamis, 18 April 2024 | 07:55 WIB

Anggaran Subsidi BBM Terancam Bengkak

Selasa, 16 April 2024 | 18:30 WIB

Pasokan Gas Melon Ditambah 14,4 Juta Tabung

Selasa, 16 April 2024 | 17:25 WIB

Harga Emas Melonjak

Selasa, 16 April 2024 | 16:25 WIB
X