Seleksi Futsal Putri Belum Memuaskan

- Sabtu, 5 Juni 2021 | 11:55 WIB
INTRUKSI: Staf pelatih tim futal Porprov Kota Banjarmasin Denny Indra memberi arahan kepada para pemain di Lapangan Menara Futsal Banjarmasin.
INTRUKSI: Staf pelatih tim futal Porprov Kota Banjarmasin Denny Indra memberi arahan kepada para pemain di Lapangan Menara Futsal Banjarmasin.

BANJARMASIN - Tim futsal Porprov Putri Kota Banjarmasin sudah mulai menyiapkan diri. Setelah menentukan beberapa nama, mereka kembali melakukan seleksi kepada beberapa pemain. Namun dari sekian banyak pemain, tak banyak yang mampu memuaskan tim pelatih.

Staf pelatih, Denny Indra Permana mengatakan seleksi sebenarnya sudah memasuki tahap kedua. Namun, permasalahan para pemain putri ini tentu tak sama dengan pemain putra. "Basic mereka masih sangat kurang. Jadi ini menjadi pekerjaan rumah yang cukup berat bagi kami," katanya.

Menurutnya, seleksi akan terus dilakukan secara bertahap sambil melihat kemampuan individu masing-masing pemain. "Apakah mereka berkembang atau tidak, itu yang penting. Jadi kami masih beri kesempatan mengingat cukup sulit untuk menemukan talenta pefutsal putri ini," ungkapnya.

"Harus diakui, beberapa pemain masih jauh dari harapan kami. Namun, masa persiapan masih cukup panjang karena baru digelar tahun depan. Bisalah untuk memperbaiki kekurangannya. Jika tidak mengalami peningkatan, tentu mereka akan tersisih," tegasnya.

Selain pemain yang ada, ada beberapa pemain panggilan yang akan mengikuti seleksi. "Secepatnya kami tunggu untuk pemain ini. Semoga saja tidak ada halangan bagi mereka untuk hadir," tutupnya.(bir/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemain Terbaik Februari Jadi Milik Lilipaly

Jumat, 29 Maret 2024 | 12:40 WIB

Clippers Libas 76ers dengan Skor Tipis

Jumat, 29 Maret 2024 | 02:26 WIB

Matangkan Program Latihan, Baru Pindah Venue

Senin, 25 Maret 2024 | 12:15 WIB

IMI Kaltim Gencarkan Event

Senin, 25 Maret 2024 | 10:55 WIB

Zohri Geber Latihan di Phoenix

Senin, 25 Maret 2024 | 10:50 WIB

Angkat Besi Kaltim Tatap Persiapan Khusus

Senin, 25 Maret 2024 | 10:15 WIB

Ajang PON Pertama, Siap Kerja Keras demi Emas

Senin, 25 Maret 2024 | 09:15 WIB

Bikin Pelatih Terkagum-kagum

Senin, 25 Maret 2024 | 07:50 WIB

Wushu Kaltim Target Maksimal di Piala Wapres

Sabtu, 23 Maret 2024 | 13:00 WIB

Panitia Pelatda Pastikan Semua Atlet Ambil Bagian

Jumat, 22 Maret 2024 | 14:25 WIB

Max Verstappen Ancam Pergi dari Red Bull

Jumat, 22 Maret 2024 | 13:25 WIB
X