Sepak Bola di Bumi Saijaan Punya "Bapak Angkat"

- Senin, 28 Juni 2021 | 11:52 WIB
LAUNCHING: Penyerahan jersey latihan dari PT SDO secara simbolis kepada Pemkab Kotabaru, PSSI Kotabaru, pelatih, dan perwakilan pemain tim sepak bola Kotabaru.
LAUNCHING: Penyerahan jersey latihan dari PT SDO secara simbolis kepada Pemkab Kotabaru, PSSI Kotabaru, pelatih, dan perwakilan pemain tim sepak bola Kotabaru.

KOTABARU - Rasa risau yang menghantui tim sepak bola Kabupaten Kotabaru kini telah sirna. Pasalnya, tim sepak bola Bumi Saijaan sudah memiliki Bapak Angkat, yakni PT Sime Darby Oils (PT SDO) Pulau Laut Refinery. Perusahaan minyak sawit yang beroperasi di Kabupaten Kotabaru itu siap menyokong tim sepak bola di daerahnya.

"Saya sampaikan kepada Pak Bupati Kotabaru, bahwa PT SDO adalah Bapak Angkat tim sepak bola Kotabaru. Menjadikan semua pemain tim sepak bola Kabupaten Kotabaru sebagai anak angkat," ujar Head PT SDO, Mohd Hafiz Hamzah, Sabtu (26/6) malam.

Sontak saja, pernyataan Hafiz tersebut disambut dengan gemuruh tepuk tangan para undangan yang menghadiri peluncuran tim sepak bola Kabupaten Kotabaru. "PT SDO jadi sponsor utama tim sepak bola Kabupaten Kotabaru. Sehingga, tim ini nantinya siap tanding di ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) maupun Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalsel 2022 di Kandangan. Kami tidak ingin setengah-setengah mendukung kemajuan olahraga di Kabupaten Kotabaru. Kami ingin tim ini meraih prestasi hingga ke tingkat provinsi," sebut pria yang akrab disapa Hafiz ini.

Walaupun tidak menyebutkan detail sponsor yang diberikan, perusahaan produsen minyak goreng Alif ini mengklaim telah menyokong 80 persen biaya latihan tim sepak bola Kabupaten Kotabaru. "Kami bersama PT Minamas Plantation menyiapkan biaya untuk mendatangkan pelatih dan segala keperluan latihan. Semua tentunya demi keberhasilan tim ini mengharumkan nama Kabupaten Kotabaru," sebutnya.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kotabaru, Khairian Anshari mengapresiasi kesediaan PT SDO jadi Bapak Angkat tim sepak bola Kabupaten Kotabaru. "Program Bapak Angkat ini digagas oleh Pemkab Kotabaru sebagai salah satu solusi pembinaan cabang olahraga (cabor). PT SDO jadi pelopor bahwa program Bapak Angkat ini bisa terlaksana dengan baik. Semoga, ini jadi inspirasi dan motivasi perusahaan lainnya untuk turut mendukung pembinaan prestasi olahraga di Kabupaten Kotabaru," ujar Khairian.

Manajer tim sepak bola Kabupaten Kotabaru, Muhammad Rezki memastikan tim ini bermaterikan pemain lokal Kotabaru. "Pemain lokal sebagai investasi jangka panjang terbaik untuk masa depan sepak bola Kabupaten Kotabaru. Dengan menyerap ilmu dari pelatih berpengalaman, maka akan melahirkan pemain yang berkualitas," ujar Rezki.

Acara launching tim sepak bola Kabupaten Kotabaru digelar terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Dalam kesempatan itu, dilakukan penyerahan jersey latihan dari PT SDO kepada Pemkab Kotabaru, PSSI Kotabaru, pelatih, dan perwakilan pemain.(mr-86/oza/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X