Ingat Banjir, Normalisasi Sungai Jangan Loyo

- Kamis, 15 Juli 2021 | 14:31 WIB
GANGGU SUNGAI: Pembongkaran bangunan di atas sungai, Jalan Pandu, Banjarmasin Timur, awal tahun tadi seusai banjir melanda.
GANGGU SUNGAI: Pembongkaran bangunan di atas sungai, Jalan Pandu, Banjarmasin Timur, awal tahun tadi seusai banjir melanda.

BANJARMASIN - Lama tak terdengar, Doyo Pudjadi tak ingin program normalisasi sungai di Banjarmasin disebut loyo.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banjarmasin itu memastikan, anggaran Rp1,4 miliar disiapkan untuk membenahi sungai di Jalan Ahmad Yani.

Ditambah Rp400 juta untuk sungai di Jalan Veteran. Keduanya berada di Banjarmasin Timur. Kawasan yang terdampak paling parah saat banjir melanda, Januari lalu.

"Normalisasi sungai pasti berlanjut," jamin Doyo, kemarin (14/7).

Di Ahmad Yani, pembongkaran jembatan yang menghambat aliran sungai akan dilanjutkan. "Di kiri dan kanan jalan, ada sekitar 10 jembatan yang bakal dibongkar," sebutnya.

Sedangkan di Veteran, ada pengerukan dan penyiringan. Saat ini, pekerjaannya sedang dilelang. "Satu dua bulan ke depan sudah bisa dimulai," jelasnya.

Dia berharap, pembongkaran itu bisa diikuti perusahaan atau instansi pemerintah yang memiliki jembatan dengan struktur rendah di Ahmad Yani.

"Bisa membongkar sendiri jembatannya," ujar Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdako Banjarmasin tersebut.

Selain itu, pemko juga berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk menekan risiko banjir di Banjarmasin.

Pemko berharap besar ada bantuan dari pusat. "Kabarnya cukup besar. Jika benar-benar terwujud, bakal menambah kekuatan kami," tambahnya.

Jika Jalan Ahmad Yani dan Veteran rampung dibenahi, baru pemko akan beralih ke kawasan lainnya. Target akhirnya adalah menyambungkan sungai-sungai kecil ke Sungai Martapura.

“Makanya kami terus menjalin komunikasi dengan Balai Sungai dan Balai Jalan. Karena kalau cuma di Ahmad Yani dan Veteran, hasilnya takkan maksimal," pungkasnya. (war/fud/ema) 

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X