Futsal Putri Banjarmasin Siap Hadapi Kejurprov

- Sabtu, 17 Juli 2021 | 08:32 WIB
LATIHAN MENEMBAK: Tim futsal Porprov putri Kota Banjarmasin siap menghadapi Kejurprov bila jadi digelar bulan depan.
LATIHAN MENEMBAK: Tim futsal Porprov putri Kota Banjarmasin siap menghadapi Kejurprov bila jadi digelar bulan depan.

BANJARMASIN - Tim futsal Porprov putri mulai mempersiapkan diri di ajang pemanasan Kejurprov 2021 yang rencananya berlangsung bulan depan. Tim ini tidak akan mengalami perombakan demi membangun chemistry dan kerja sama sebelum menghadapi Porprov 2022 di Hulu Sungai Selatan.

Meski sampai saat ini Asprov Futsal Kalsel belum menentukan venue pertandingan, tim futsal Kota Banjarmasin tetap memulai persiapan. Pelatih kepala tim futsal Porprov putri, Noor Apriadi mengatakan bahwa timnya siap ambil bagian dalam Kejurprov nanti. Meski belum ada kepastian terselenggaranya, pria yang akrab disapa Ncek itu mengaku tak masalah. "Toh, ini adalah bagian dari persiapan juga. Kalau memang terselenggara, bisa menjadi ajang evaluasi kami. Jika tidak pun kami masih bisa mempersiapkan untuk Porprov tahun depan," ungkapnya.

Dengan adanya rencana Kejurprov kali ini, Ncek akan segera meningkatkan intensitas latihan. Sebelumnya, latihan hanya dilakukan sekali dalam sepekan. Kini akan diperpadat dengan tiga sampai lima kali dalam sepekan.

Bahkan, saat ini timnya juga sudah cukup fokus menghadapi Kejurprov. Materi latihan saat ini sudah memasuki pemantapan strategi. Terlebih ada beberapa posisi yang sudah menjadi andalan dalam tim. "Kami memiliki pivot yang cukup kuat di depan. Mereka memiliki tembakan jarak jauh yang cukup akurat. Saya kira ini bisa menjadi senjata andalan kami," tutupnya.(bir/dye/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB

Alcaraz Mundur dari Barcelona Open

Senin, 15 April 2024 | 11:10 WIB

Arung Jeram Kaltim Tekankan Pentingnya Regenerasi

Senin, 15 April 2024 | 09:15 WIB

Duel Sisa 1 Detik, Max Hantam Justin Hingga Ambruk

Minggu, 14 April 2024 | 12:49 WIB

Mulai Fokus Penentuan Status Unggulan

Sabtu, 13 April 2024 | 20:00 WIB

Jorge Martin Makin Dekat ke Pabrikan Ducati

Sabtu, 13 April 2024 | 17:15 WIB

Detroit Pistons Jalani Musim Terburuk 

Sabtu, 13 April 2024 | 14:50 WIB

Siapkan Pendampingan Penyusunan PPA

Sabtu, 13 April 2024 | 14:30 WIB
X