Seluruh Formasi Tala Telah Terisi

- Selasa, 27 Juli 2021 | 07:51 WIB
LENGKAP: Kantor BKPSDM Tala di Jalan A Syairani Kompleks Perkantoran Pelaihari. | Foto: Norsalim Yahya/Radar Banjarmasin
LENGKAP: Kantor BKPSDM Tala di Jalan A Syairani Kompleks Perkantoran Pelaihari. | Foto: Norsalim Yahya/Radar Banjarmasin

PELAIHARI - Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2021 di Kabupaten Tala ditutup malam ini.

Hingga pagi ini, total keseluruhan yang telah mendaftar baik CPNS dan PPPK mencapai 3.465 pelamar dan yang telah melakukan submit sebanyak 3.028. "Untuk pelamar CPNS berjumlah 2.747 yang sudah submit sebanyak 2.315. Sedangkan untuk PPPK berjumlah 718 yang sudah submit sebanyak 713," sebut Kasubbid Formasi dan Pengadaan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tala Irfan Luthfi, Senin (26/7).

Irfan mengatakan, formasi CPNS yang dibuka sebanyak 159 formasi. Terbagi menjadi 118 untuk tenaga kesehatan, 38 formasi untuk tenaga teknis dan 3 formasi untuk penyandang disabilitas. Seluruhnya telah terisi. "Alhamdulillah, formasi yang sebelumnya sempat kosong saat ini sudah ada pelamar," ucapnya.

Untuk formasi yang paling populer ada lima, yaitu terampil bidan dengan jumlah pelamar 284, teknisi produksi multimedia dan web pelamar sebanyak 197, terampil perawat pemalar sebanyak 193, penyusun program anggaran dan pelaporan pelamar sebanyak 174 dan ahli pertama perawat pelamar sebanyak 113. (mr-156)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X