Kejurprov Futsal Akhir Agustus, Ini Pembagian Grupnya...

- Senin, 16 Agustus 2021 | 08:36 WIB
KEPUTUSAN BARU: AFP Kalsel menggelar pertemuan membahas Kejurprov Futsal yang akan digelar akhir bulan ini.
KEPUTUSAN BARU: AFP Kalsel menggelar pertemuan membahas Kejurprov Futsal yang akan digelar akhir bulan ini.

BANJARMASIN - Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Kalsel mengumumkan perhelatan Kejurprov 2021 setelah sempat ditiadakan pada 2020 lalu karena pandemi Covid-19. Ketua Komite Kompetisi AFP Kalsel, Fahrudin mengatakan Kejurprov Futsal 2021 akan dihelat akhir Agustus nanti. "Jika tidak ada hambatan, technical meeting akan diadakan tanggal 26 Agustus. Kick off dimulai pada 28 Agustus mendatang," jelas Fahrudin mewakili Ketua AFP Kalsel Anwar Hadimi.

Fahrudin menjelaskan babak penyisihan kategori putra maupun putri dibagi menjadi tiga grup. Di grup A, Kabupaten Balangan akan menjadi tuan rumah. Sedangkan Kota Banjarmasin menjadi tuan rumah Grup B.

Kabupaten Banjar sebagai tuan rumah Grup C. Masing-masing tuan rumah telah diinstruksikan menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan pelaksanaan kejurprov. Setelah penyisihan, babak berikutnya menggunakan sistem gugur. Rencananya akan dilaksanakan di Banjarmasin atau Martapura.

Fahrudin tidak memungkiri bahwa penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sempat membuat kejuaraan ini ditunda. Seharusnya dihelat pada awal Agustus 2021. Daerah yang melaksanakan PPKM level 4 dipastikan tidak bisa melakukan pertandingan karena tidak ada lapangan futsal yang diperbolehkan buka. "Kalau ada hambatan, nanti kami bahas kembali langkah-langkah selanjutnya saat TM," ucapnya.

Staf kepelatihan tim futsal putri Kota Banjarmasin, Denny Indra Permana berharap pandemi cepat berlalu. Supaya futsal dapat berlangsung secara normal demi menunjang prestasi para atlet yang telah haus akan kompetisi. "Olahraga bermanfaat untuk menjaga imun agar terhindar dari paparan Covid-19. Hal ini juga tentu sejalan dengan adanya kompetisi ini. Toh juga digelar tanpa penonton,” tuntasnya. (bir/gr/dye)

Pembagian Grup Kejurprov Futsal

Tuan Rumah Grup A Balangan
Putra : Balangan, Tabalong, Hulu Sungai Utara, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Selatan
Putri : Balangan, Tabalong, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Selatan

Tuan Rumah Grup B Banjarmasin
Putra : Banjarmasin, Banjarbaru, Barito Kuala, Tapin
Putri : Banjarmasin, Banjarbaru, Barito Kuala, Tapin

Tuan Rumah Grup C Kabupaten Banjar
Putra : Banjar, Tanah Laut, Tanah Bumbu, Kotabaru
Putri : Banjar, Tanah Bumbu, Kotabaru dan Hulu Sungai Utara

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB

Alcaraz Mundur dari Barcelona Open

Senin, 15 April 2024 | 11:10 WIB

Arung Jeram Kaltim Tekankan Pentingnya Regenerasi

Senin, 15 April 2024 | 09:15 WIB

Duel Sisa 1 Detik, Max Hantam Justin Hingga Ambruk

Minggu, 14 April 2024 | 12:49 WIB

Mulai Fokus Penentuan Status Unggulan

Sabtu, 13 April 2024 | 20:00 WIB
X