Wakili Banua, Egy Lolos Paskibraka Istana Negara

- Senin, 16 Agustus 2021 | 17:04 WIB
WAKILI KALSEL: Regyna Intan Cahyani Tamales (tengah) lolos sebagai salah satu petugas Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional tahun 2021.
WAKILI KALSEL: Regyna Intan Cahyani Tamales (tengah) lolos sebagai salah satu petugas Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional tahun 2021.

BANJARBARU - Kabar membanggakan datang dari salah seorang siswi SMAN 1 Banjarbaru. Regyna Intan Cahyani Tamales lolos sebagai salah satu petugas Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional tahun 2021.

Buah hati dari pasangan Budi Pitoyo dan Indriati ini dipastikan mewakili Kalsel di Istana Negara pada upacara bendera tanggal 17 Agustus nanti. Kini, si bungsu dari empat bersaudara ini sudah berada di Jakarta.

Indriati, ibunda dari gadis manis berusia 17 tahun ini mengaku sangat bangga dan senang atas capaian Egy. Sebab, Indri berujar bahwa ia dan suaminya sempat tak terlalu berharap banyak bahwa Egy bisa lolos di seleksi Nasional.

"Sangat kaget, seakan tidak percaya juga. Tapi Alhamdulillah Egy berhasil lolos dan membuktikan kerja kerasnya berlatih," kata Indri diwawancarai Radar Banjarmasin kemarin.

Karena dalam masa latihan sekaligus seleksi di pusat. Egy kata Indri tak bisa dihubungi dikarenakan harus fokus. Ia hanya menerima kabar telepon dari Egy ketika putrinya tersebut dinyatakan lolos sebagai Paskibraka nasional tahun 2021.

"Ia menelpon menginformasikan bahwa Egy lolos di tingkat nasional dan akan jadi paskibraka di Istana Negara. Awalnya sempat tak percaya, setelah saya nonton di Youtube, memang benar ada namanya," ceritanya.

Egy akan bergabung bersama 67 paskibraka nasional perwakilan Provinsi lainnya. Paskibraka nasional ini juga telah dikukuhkan oleh Presiden Joko Widodo baru-baru tadi. Adapun, Dalam mengibarkan bendera pusaka nantinya, Egy diketahui ditugaskan masuk dalam formasi 17.

"Kita sebagai orang tua sangat bangga, karena ini kesempatan seumur hidup yang diincar ribuan anak muda, Alhamdulillah dia bisa menggapainya," ungkapnya.

Atas capaian ini sekaligus turut mengharumkan nama Banjarbaru di kancah nasional. Indri meminta doa dan dukungan kepada masyarakat Banjarbaru agar Egy bisa mengemban amanah dan tugasnya sebagai Paskibraka Nasional.

"Mohon doa dan dukungannya untuk anak kami Egy sebagai Paskibraka Nasional Tahun 2021. Kita mengucapkan terima kasih juga kepada seluruh pihak yang terus dan selalu mendukung Egy," ujarnya.

-

Sementara, Pembina Ekstrakurikuler Paskibra SMA 1 Banjarbaru, Katrin Cahyani bercerita bahwa Egy sempat vakum berlatih paskibra. Hal ini dikarenakan adanya pandemi Covid-19.

"Egy bersama rekan-rekannya di SMAN 1 Banjarbaru berlatih sekitar enam bulan saja, itu pun sebelum tahun ajaran baru. Jadi cukup singkat waktu latihan Egy kemarin," kata Pembina Paskibra SMAN 1 Banjarbaru ini.
Karena pandemi, latihan juga kata Katrin dilaksanakan terbatas. Kemudian prosedur protokol kesehatan juga sangat ketat diberlakukan. Termasuk juga harus atas seizin orang tua siswa.

"Regina kelas XI MIPA. Ketika lolos di provinsi, ia berangkat ke nasional akhir Juli lalu. Nah, ketika masuk di SMAN 1, itu kebetulan pandemi dan tidak ada event paskibra, jadi murni latihannya di internal sekolah saja," bebernya. (rvn/bin/ema)

Halaman:

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X