Kapan Sahbirin-Muhidin Dilantik? Pj Gubernur Pun Tak Tahu

- Jumat, 20 Agustus 2021 | 10:53 WIB
Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA
Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA

BANJARMASIN - Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel hasil pilgub Kalsel 2020 benar-benar menjadi teka-teki. Keinginan Ketua DPRD Kalsel Supian HK menggelar pelantikan hari ini tak terbukti. Bahkan Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA pun belum mendapat kabar resmi.

Safrizal mengungkapkan, sampai kemarin dirinya tak tahu kapan jadwal pelantikan Sahbirin Noor-Muhidin. Namun, dia memastikan akan dilaksanakan dalam waktu dekat. “Saya tidak tahu harinya. Tapi dalam waktu dekat, karena dokumen sudah lengkap,” terang Safrizal kemarin.

Dia menambahkan semua administrasi sudah ada di Setneg dan tinggal menunggu jadwal dari pihak Istana Negara. “Tinggal kewenangan Presiden menentukan harinya,” tambah pejabat asal Aceh itu.

Safrizal meyakini, pelantikan akan dilaksanakan kalau tidak pekan ini, minggu depan oleh Presiden di Istana Negara. “Tanggal pastinya belum dipublis Setneg. Tergantung agenda yang diseting oleh Presiden. Tunggu saja,” pesannya.

Terpisah, Kabag Otda Biro Pemerintahan Setdaprov Kalsel, Wira Yudha Perdana menyampaikan belum mendapat kabar jadwal pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel.

Menurutnya, dengan sudah lengkapnya administrasi di Setneg, pelantikan tak akan lama lagi dilaksanakan. “Diperkirakan paling lambat minggu depan,” yakinnya.

Dari informasi yang dikumpulkan, pelantikan Sahbirin-Muhidin akan dilaksanakan pada Selasa (24/8) mendatang. Bahkan kabarnya, H-1 atau, Senin (23/8) Biro Administrasi Pimpinan (Biro Adpim) Setdaprov Kalsel, akan berangkat ke Jakarta untuk persiapan pelantikan pada besok harinya.

Namun hal ini dibantah oleh Plt Kepala Biro Adpim Setdaprov, Suria Fadliansyah. Dia menegaskan sampai kemarin, surat resmi belum didapatnya. Bahkan rencana keberangkatan ke Jakarta pun belum terjadwal. “Biasanya kami duluan yang tahu untuk persiapan pelantikan di Jakarta. Sampai ini belum ada agenda juga berangkat,” ujarnya kemarin. (mof/ran/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X