Tingkatkan Kualitas Pendidikan Guru di Satui, Arutmin Gandeng Universitas Terbuka Banjarmasin

- Senin, 6 September 2021 | 15:25 WIB
KERJA SAMA: PT Arutmin Indonesia Tambang Satui dengan Universitas Terbuka (UT) melakukan penandatanganan kerja sama dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan di Satui. | FOTO: ARUTMIN FOR RADAR BANJARMASIN.
KERJA SAMA: PT Arutmin Indonesia Tambang Satui dengan Universitas Terbuka (UT) melakukan penandatanganan kerja sama dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan di Satui. | FOTO: ARUTMIN FOR RADAR BANJARMASIN.

BATULICIN – PT Arutmin Indonesia (Arutmin) yang merupakan salah satu unit usaha dari PT BUMI Resources Tbk (BUMI) terus mendukung kegiatan program pemerintah untuk mencapai tujuan dari Sustainable Development Goals (SDG’s) yakni pendidikan berkualitas.

Sabtu (4/9) tadi, penandatanganan kerja sama antara PT Arutmin Indonesia Tambang Satui dengan Universitas Terbuka (UT) digelar. Momen ini juga bertepatan dengan Dies Natalis Universitas Terbuka ke-37 di Kampus Universitas Terbuka Jakarta.

Kerja sama ini sebagai awal dan induk dari rencana sinergi antara PT Arutmin Indonesia Tambang Satui dengan Universitas Terbuka Banjarmasin dalam bidang pendidikan. Yakni penyediaan Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) dan pemberian beasiswa kepada guru-guru SD di kawasan Satui.

Acara penandatanganan kerja sama tersebut dihadiri oleh Rektor Universitas Terbuka Prof Ojat Darojat MBus PhD beserta jajarannya, Mine Manager PT Arutmin Indonesia Tambang Satui Cipto Prayitno didampingi oleh Community Development Supervisor PT Arutmin Indonesia Tambang Satui Ari Irawan.

“Dengan terjalinnya kerja sama dengan Universitas Terbuka ini, kami mewakili perusahaan berharap para pengajar pendidikan di kawasan Satui dapat meningkatkan kualitas mengajar serta mendapat akses yang cepat dalam pelayanan program – program pendidikan yang diberikan oleh Universitas Terbuka di Banjarmasin,“ ungkap Ari.

Dalam sambutannya, Rektor UT Prof. Ojat Darojat MBus PhD berharap kemajuan pendidikan berkualitas bagi semua lapisan masyarakat yang disimbolkan “making higher education open to all” dapat diakses salah satunya dengan penandatanganan kerjasama UT dengan Arutmin ini. (mat/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X