Arutmin Turut Bantu Percepatan Vaksinasi Nasional

- Kamis, 9 September 2021 | 14:48 WIB
VAKSINASI: PT Arutmin Indonesia NPLCT melakukan kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat sekitar di Kecamatan Pulau Laut Sigam dan Pulau Laut Utara Kabpaten Kotabaru. | FOTO: ARUTMIN FOR RADAR BANJARMASIN
VAKSINASI: PT Arutmin Indonesia NPLCT melakukan kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat sekitar di Kecamatan Pulau Laut Sigam dan Pulau Laut Utara Kabpaten Kotabaru. | FOTO: ARUTMIN FOR RADAR BANJARMASIN

 

KOTABARU - PT Arutmin Indonesia NPLCT melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat Bidang Kesehatan telah melakukan kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat sekitar di Kecamatan Pulau Laut Sigam dan Pulau Laut Utara Kabpaten Kotabaru.

Kegiatan tersebut merupakan hasil kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kotabaru serta Puskesmas Kotabaru, Dirgahayu dan Sebatung.

Diungkapkan Manager Arutmin NPLCT Ahmad Juaeni, kegiatan vaksinasi Covid-19 ini telah dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 7-8 September 2021 di Gedung Serbaguna Desa Sarang Tiung. Adapaun vaksin yang digunakan adalah vaksin Moderna dengan jumlah penerima dosis pertama sebanyak 1.008 .

“Ini yang pertama, vaksinasi dosis kedua rencananya akan dilaksanakan pada bulan Oktober mendatang. Tempatnya sama,” ujarnya. 

Kegiatan vaksinasi ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial perusahaan. Dengan kegiatan ini diharapkan program percepatan vaksinasi di Indonesia pada umumnya dan Kotabaru pada khususnya dapat segera terlaksana sehingga pandemi Covid-19 dapat segera berakhir serta masyarakat maupun perusahaan dapat menjalankan kegiatan ekonomi sebagaimana mestinya. (mat)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X