Nelayan Hilang Ditemukan Mengapung di Perairan Selat Sebuku

- Senin, 13 September 2021 | 11:23 WIB
EPILEPSI: Tim Basarnas bersama nelayan menemukan jasad Syahril yang mengapung di perairan laut Selat Sebuku, Minggu (12/9).
EPILEPSI: Tim Basarnas bersama nelayan menemukan jasad Syahril yang mengapung di perairan laut Selat Sebuku, Minggu (12/9).

KOTABARU - Syahril (37), nelayan Teluk Gosong, Kecamatan Pulau Laut Timur, yang dilaporkan telah hilang dengan hanya meninggalkan kapalnya di laut, akhirnya berhasil ditemukan, Minggu (12/9).

Sayangnya, saat ditemukan, Syahril sudah meninggal dunia. Ia kemudian dievakuasi ke pantai oleh tim Basarnas dan langsung dibawa ke rumah keluarganya.

Kasat Polair Polres Kotabaru AKP Koes Adi Dharma mengatakan, ditemukan korban sudah dalam meninggal dunia sekitar pukul 06.30 wita. "Pertama kali, jasad korban ditemukan oleh seorang nelayan dalam keadaan terapung di perairan Selat Sebuku. Sekitar 30 meter dari kapal korban saat ditemukan nelayan," jelasnya. 

Selain dari nelayan, pencarian hari kedua itu juga melibatkan tim gabungan Basarnas, Satpolair, dan Polsek Pulau Laut Timur. 

"Menurut keterangan keluarga, ternyata korban mempunyai penyakit epilepsi (ayan). Kemungkinan, saat beraktivitas di laut, penyakitnya itu kambuh dan terjatuh ke laut,” kata Koes Adi Dharma. (jum/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Sabu di Samboja Ditangkap di KuburanĀ 

Jumat, 26 April 2024 | 19:32 WIB

EO Bisa Dijerat Sejumlah Undang-Undang

Rabu, 24 April 2024 | 08:00 WIB
X