Banyak Orang Tua Minta Sekolah Dibuka, Meski Banjarbaru Berstatus PPKM Level 4

- Kamis, 23 September 2021 | 16:19 WIB

BANJARBARU - Ketidakpastian soal pembukaan sekolah tatap muka membuat banyak orang tua geram. Saat ini, Pemko maupun Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru sendiri belum berani memutuskan kapan PTM dihelat. Meskipun beberapa hari lalu, awal Oktober diancang-ancang jadi momen pembukaan sekolah.

"Awalnya kan rencananya bulan Oktober tapi dengan perpanjangan PPKM Level 4 ini kita harus merapatkan lagi bagaimana keputusannya. Jadi belum bisa memastikannya kapan," kata Kadisdik Banjarbaru, M Aswan saat meninjau vaksinasi di SMPN 1 Banjarbaru kemarin.

Pembukaan sekolah rupanya banyak diharapkan orang tua siswa. Hal ini sendiri turut dibenarkan oleh Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) jenjang SMP di Kota Banjarbaru, Undi Sukarya.

Dijelaskan Undi, dari laporan mereka, mayoritas sekolah menerima aspirasi orang tua siswa agar sekolah bisa dibuka. "Kalau dipersentasekan 70 persen lebih minta dibuka."

Kepala SMPN 1 Banjarbaru ini menerangkan alasan rata-rata orang tua minta sekolah dibuka karena sudah kewalahan dengan buah hatinya yang satu tahun terakhir harus belajar daring.

"Pada intinya banyak orang tua yang sudah kewalahan dengan skema daring, lalu juga banyak laporan tidak efektif karena anak-anak malah main gim dihapenya. Pertimbangan-pertimbangan seperti ini yang banyak diutarakan," cerita Undi.

Turut diungkapkannya, perpanjangan PPKK Level 4 banyak membuat orang tua kecewa. Ia pun juga mengutarakan cukup kecewa karena pembukaan sekolah kembali tertunda lagi.

"Kalau ditanya kecewa ya tentu kita kecewa dan bingung, orang tua mendorong agar sekolah dibuka karena kan secara kasus sebenarnya sudah ada penurunan. Bahkan orang tua sampai minta tetap dibuka meski di level empat," curhatnya.

Terakhir, sekolah kata Undi sebenarnya sudah sangat siap melaksanakan PTM. Baik secara teknis maupun sarpras pendukung. "Kita sudah siap, tinggal keputusannya saja lagi," pungkasnya.

Terpisah, Maulida, orang tua siswa di salah satu di SMP Banjarbaru meminta agar sekolah bisa dibuka dalam waktu dekat. Diklaimnya, permohonan ini tak hanya datang dari dirinya personal.

"Hampir semua orang tua pengin sekolah dibuka. Sekolah daring saya nilai tidak efektif, kasihan anak-anak juga tidak ada interaksi sosial. Kita orang tua juga terbatas waktu dan kemampuan, apalagi sambil bekerja," keluhnya.
Maulida sendiri berharap jika Pemko Banjarbaru bisa mengeluarkan kebijakan terkait PTM. "Mungkin skema atau teknisnya dibatasi lagi, yang terpenting anak-anak bisa sekolah tatap muka," pintanya. (rvn/bin/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB
X