Pegulat Roxy Apes, Hanya Perunggu di PON XX Papua

- Senin, 11 Oktober 2021 | 14:59 WIB
BERGULAT: Aksi pegulat naturalisasi dari Rumania yang membela Kalsel, Nastrusnicu Roxana Andreea saat berhadapan dengan pegulat asal Jawa Barat Yanti Hernanti di GOR Hiad Sai Trikora, Merauke, kemarin (10/10).  \ FOTO : M IDRIS JIAN SIDIK / RADAR BANJARMASIN
BERGULAT: Aksi pegulat naturalisasi dari Rumania yang membela Kalsel, Nastrusnicu Roxana Andreea saat berhadapan dengan pegulat asal Jawa Barat Yanti Hernanti di GOR Hiad Sai Trikora, Merauke, kemarin (10/10). \ FOTO : M IDRIS JIAN SIDIK / RADAR BANJARMASIN

MERAUKE - Pegulat andalan Kalsel, Nastrusnicu Roxana Andreea menyumbangkan medali perunggu di PON XX Papua yang berlangsung di GOR Hiad Sai Trikora, Meruke, kemarin (10/10) sore. Targetnya merebut medali emas meleset.

Pegulat naturalisasi dari Rumania memulai perjuangannya di gaya bebas 76 kilogram putri dengan menghadapi pegulat tuan rumah, Yunita Wanma. Tak kurang dari 20 detik, ia menuntaskan pertandingan dengan menang mutlak.

Di pertandingan kedua saat berhadapan Yanti Hernanti asal Jabar, Roxy juga mengakhiri perlawanan lawan dengan menang mutlak. Namun apes di babak semifinal saat bersua wakil Jambi Indri Sukmaningsih, Roxy juga takluk dengan kekalahan mutlak. Padahal sempat memimpin poin dan terpaut cukup jauh, yakni 8-2.

Kekalahan tersebut membuat Roxy harus memperebutkan perunggu kontra pegulat Jawa Barat, Yanti Hernanti. Lewat pertarungan dua babak, Roxy menutup laga dengan poin 11-0.

Roxy mengaku legowo dengan hasil tersebut. "Alhamdulillah, saya dapat peringkat ketiga. Saya meminta maaf karena tidak bisa membawa emas ke Kalsel," tutur Roxy usai pertandingan.

Pelatih gulat Kalsel, Indra Safri mengakui hasil yang didapat Roxy jauh dari prediksi. "Tapi, mungkin ini takdir dari Allah SWT," ucapnya.

Pada pertandingan selanjutnya, Kalsel akan menurunkan tiga atlet gaya bebas Muhammad Seman di kelas 57 kilogram, Arbainsyah di kelas 65 kilogram, serta Rendi Aditya Saputera di kelas 74 kilogram.(bir/gr/dye)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X