Meski Tren Kasus Turun, Dewan Tetap Ingatkan Prokes

- Kamis, 14 Oktober 2021 | 13:12 WIB
Tarmidi
Tarmidi

BANJARBARU - Meski status PPKM turun ke level dua. Namun nyatanya Pandemi Covid-19 di Kota Banjarbaru masih belum usai. Kasus positif masih terpantau terjadi.

Terkait hal ini, Anggota DPRD Banjarbaru, Tarmidi meminta agar semua pihak dan masyarakat agar jangan abai. Terlebih menurutnya, potensi penularan masih bisa terbuka lebar jika prokes tak diperhatikan.

"Kita tentu menyambut baik adanya penurunan status ini. Tetapi kembali lagi, status turun ini bukan berarti potensi penularannya hilang. Maka dari itu prokes tetap harus disiplin diterapkan," katanya.

Legislator PKB ini pun berharap bahwa sosialisasi dan edukasi soal jangan abai menerapkan prokes bisa terus digaungkan oleh stakeholder terkait. Sebab ia menyadari bahwa perlu adanya sosialisasi yang terarah menyikapi penurunan status ini.

"Kita satu sisi khawatir turunnya ini akan memicu masyarakat untuk seenaknya dan sebebas-bebasnya. Nah ini kan riskan dan berbahaya, makanya kita mendorong sosialisasi prokes tetap digalakkan," katanya.

Terakhir, ia meminta agar pelaku usaha yang khususnya berkaitan dengan kerumunan agar bisa menjaga bersama-sama penerapan prokes. "Harus semua pihak termasuk pelaku usaha juga harus memberi contoh," pesannya. (rvn/ij/bin)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X