Optimistis Lima Besar di Peparnas Papua

- Selasa, 19 Oktober 2021 | 13:17 WIB
SIAP TANDING: Kontingen NPC Kalsel akan berlaga di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 Papua, 5-18 Nopember mendatang.
SIAP TANDING: Kontingen NPC Kalsel akan berlaga di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 Papua, 5-18 Nopember mendatang.

BANJARMASIN – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kalsel Hermansyah mengapresiasi persiapan paralimpian (atlet difabel) binaan National Paralympic Committee (NPC) Kalsel. Mereka akan berlaga di ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 Papua pada 5-18 November mendatang.

Menurutnya, paralimpian Kalsel memiliki semangat dan motivasi tinggi dalam meraih prestasi di ajang pesta olahraga difabel terbesar se-Indonesia itu. Bahkan, Herman memprediksi kontingen paralimpian Kalsel mampu naik peringkat di Peparnas Papua nanti. Pada Peparnas XV 2016 Jabar, Kalsel berada di peringkat keenam dengan perolehan 33 medali emas, 23 medali perak, dan 22 medali perunggu. “Di Peparnas Papua, saya optimistis kontingen paralimpian Kalsel bisa masuk peringkat lima besar nasional,” ujar pria yang akrab disapa Herman kala ditemui di Kantor Dispora Kalsel, Senin (18/10).

Herman menuturkan optimismenya bukan tanpa alasan. Kesungguhan para paralimpian Kalsel dalam berlatih serta menyusun program persiapan menuju Peparnas Papua  sangat matang. “Keseriusan tersebut ditunjukkan NPC Kalsel dengan membentuk tim Pelatihan Provinsi (Pelatprov) Sukses yang bertugas memoles paralimpian Kalsel supaya bisa maksimal di Peparnas Papua. Meskipun ada pandemi Covid-19 yang membuat Peparnas Papua ditunda beberapa kali, justru membuat mereka semakin semangat membuktikan diri mampu mengharumkan nama Kalsel di kancah nasional,” sebutnya.

Apalagi, gengsi Peparnas Papua sudah tidak diragukan lagi. Dengan keterbatasan fisik yang dimiliki oleh paralimpian, tentunya mereka memiliki hasrat untuk mengukir prestasi di ajang Peparnas ini. “Ada kebanggaan tersendiri bagi mereka dan juga buat Kalsel supaya bisa meraih sukses di Peparnas Papua. Yang tentunya juga memberikan kebanggaan bagi keluarga dan kampung halaman,” sambungnya.

Ketua Umum NPC Kalsel, Ahmad Firdaus memastikan paralimpian Kalsel sudah siap berlaga di Peparnas Papua. Vaksinasi Covid-19 sudah dilakukan sebagai syarat mutlak berlaga di Peparnas Papua. Kontingen NPC Kalsel akan berlaga di 10 cabor yang dipertandingkan di Peparnas Papua. Atletik, menembak, judo, renang, catur tuna netra, balap kursi roda, bulu tangkis, tenis meja, sepak bola CP, dan angkat berat. “Mohon doa dan dukungan masyarakat Kalsel. Semoga kami mampu mengharumkan nama Kalsel, dan meraih medali emas sebanyak mungkin,” ucapnya.(oza/gr/dye)

Editor: berry-Beri Mardiansyah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X