Antre BBM, Jejeran Truk Dibubarkan

- Rabu, 27 Oktober 2021 | 09:28 WIB

BANJARMASIN - Dianggap mengganggu kelancaran arus lalu lintas, truk yang bertengger dibadan Jalan H Hasan Basri Banjarmasin Utara, dibubarkan personel Satlantas Polresta Banjarmsin, Rabu (27/10/21) pagi ini.

Truk parkir mengular dari depan SPBU Kayu Tangi hingga STM Syuhada ini mengantre bahan bakar minyak.

Sejatinya, antrean panjang di jam sibuk tersebut tak diperbolehkan. Namun karena bandel terpaksa para sopir truk diminta membubarkan diri.

"Kita sudah sampaikan aturan mainnya. Ada jam-jamn yang sudah kita sosialisasikan. Kita imbau kembali agar jangan seperti ini. Mereka mengetahui, tetapi datang lebih awal lalu berdiam di jam padat lalu lintas," terang petugas di lapangan itu.

Tak hanya itu, jejeran parkir mini bus yang berada didepan kantor Kementerian Hukum dan Ham pun mendapat tegyran dari petugas. Permasalahan sama diduga mengganggu arus lintas.

Lukman, salah satu karyawan di Jalan Hasan Basri, mengaku terganggu dengan jejeran parkir tersebut. Selain menggangu arus lintas juga terkadang antrian truk nyaris menutup pintu gerbang kantornya.

Disebutnya pemandangan serupa juga setiap hari dilihatnya, yaitu di Jalan Sultan Adam, tepatnya di sekitar pom bensin Sultan Adam

"Pom bensinnya saja belum buka, truk sudah banyak antre mengular. Tadi pagi saja saya kesulitan mau belok ke kantor, truk terlalu menutup pintu gerbang kantor saya," ucapnya kesal.(lan)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB

Sepeda Motor Dikembalikan Sindikat Penipu

Senin, 15 April 2024 | 15:15 WIB
X