STIHSA Cetak Ahli Hukum Berkualitas

- Rabu, 27 Oktober 2021 | 15:06 WIB
YUDISIUM: Wakil Ketua I STIHSA Banjarmasin, Muslimah Hayati SAg SH MH, menyerahkan penghargaan kepada salah satu lulusan terbaik STIHSA Banjarmasin, Rabu (27/10) di Rattan Inn Banjarmasin.
YUDISIUM: Wakil Ketua I STIHSA Banjarmasin, Muslimah Hayati SAg SH MH, menyerahkan penghargaan kepada salah satu lulusan terbaik STIHSA Banjarmasin, Rabu (27/10) di Rattan Inn Banjarmasin.

BANJARMASIN-Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sultan Adam (STIHSA) menunjukkan komitmennya untuk mencetak para ahli hukum berkualitas. Bertempat di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, STIHSA Banjarmasin melakukan yudisium tahun 2020/2021 kepada 100 mahasiswa S1 Sarjana Hukum (SH) dan 40 mahasiswa Magister Hukum (MH) atau S2 Ilmu Hukum, Rabu (27/10). Prosesi yudisium dilaksanakan secara terbatas dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin.

Ketua STIHSA Banjarmasin, Dr H Abdul Halim SH MH menuturkan para lulusan STIHSA Banjarmasin dipastikan siap bersaing di dunia kerja. "Menghadapi era globalisasi dan industri 4.0 saat ini, tantangannya tentu semakin berat. Lulusan STIHSA Banjarmasin siap menghadapi tantangan itu, dan tentu saja memiliki daya saing tinggi dan siap terjun ke dunia kerja," ujar Halim.

Ditambahkan Halim, jebolan STIHSA Banjarmasin banyak bekerja di sektor formal dan informal sesuai bidang ilmu yang dikuasai, yakni ilmu hukum. "Sebagaimana diketahui, lulusan ilmu hukum banyak diserap di instansi pemerintahan maupun swasta. Rata-rata, para lulusan STIHSA Banjarmasin kini sudah bekerja. Para aparat kepolisian juga banyak yang menimba ilmu hukum di STIHSA Banjarmasin. Dan kami bangga, lulusan STIHSA Banjarmasin bekerja dengan amanah dan profesional," sebutnya.

Ke depan, STIHSA Banjarmasin akan kembali membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk S1 dan S2. "Tahun ini bahkan kami menerima 350 calon mahasiswa baru untuk program S1, itu belum termasuk yang mendaftar untuk program S2. Dan awal November kami berencana menerapkan perkuliahan tatap muka, namun dengan tetap mengedepankan prokes ketat dan disiplin," tambahnya.

Sementara itu, Edi Surya Saputra, salah satu lulusan S1 menuturkan bangga dengan gelar SH yang diraihnya dari STIHSA Banjarmasin. "Kuliah di STIHSA Banjarmasin sangat berkesan dan memberikan kemudahan buat saya. Sebagai aparat kepolisian, saya tak kesulitan menyeimbangkan jadwal kuliah dan kewajiban menjalankan tugas. Alhamdulillah, sekarang saya sudah lulus dan menyandang gelar SH," sebut anggota Polres Tala itu.

Dalam kesempatan itu, juga diberikan gelar dan penghargaan kepada para lulusan terbaik. Yakni, Andre Rizky Akbary (IPK 3,86), Huzaipah Hasan (IPK 3,79), dan Kisworo Dwi Cahyo (3,76) untuk program S1. Sementara, di program S2 gelar lulusan terbaik disematkan kepada Hendri Dyah Estiningrum (IPK 3,95), M Arsyad (3,95), dan Donna Desmirawati (IPK 3,95).(oza)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran, Duit Sisa THR Ikut Hangus

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB
X