MANAGED BY:
SELASA
26 SEPTEMBER
BANUA | HUKUM & PERISTIWA | BISNIS | RADAR MUDA | FEATURE | SPORT | RAGAM INFO | PROKALTORIAL | FEMALE

SPORT

Senin, 22 November 2021 18:24
Bahas Porprov di Rakerprov
WAWANCARA: Ketua Umum Pengprov PRSI Kalsel, Hj Hariyatie kala memberikan keterangan pers kepada wartawan di acara Rakerprov PRSI Kalsel 2021 di Hotel Roditha, Banjarmasin, Sabtu (20/11).

BANJARMASIN - Renang dan loncat indah dipastikan menjadi cabang olahraga yang resmi dipertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalsel 2022 Kandangan, Hulu Sungai Selatan (HSS). Sebagai persiapan, Pengurus Provinsi Persatuan Renang dan Loncat Indah Seluruh Indonesia (Pengprov PRSI) menggelar agenda Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) 2021 di Hotel Roditha, Banjarmasin, Sabtu (20/11). Dalam agenda Rakerprov tersebut, Pengprov PRSI Kalsel membahas berbagai ketentuan pertandingan renang dan loncat indah di Porprov Kandangan.

Ketua Umum Pengprov PRSI Kalsel, Hj Hariyatie menuturkan pihaknya berupaya agar pertandingan renang dan loncat indah di Porprov Kandangan bisa berlangsung dengan sukses dan lancar. "Untuk itu, kami diskusikan dan tentukan nomor apa saja yang dipertandingkan, kategori atlet yang boleh ikutan, hingga aturan-aturan lainnya," sebut wanita yang akrab disapa Bunda Atie itu.

Bunda Atie menambahkan pihaknya juga akan melakukan koordinasi dengan Pemkab HSS selaku panitia penyelenggara Porprov X Kalsel 2022. Hal ini penting demi memastikan kesiapan venue yang tersedia di sana. "Kami senang Pemkab HSS menjunjung komitmen sebagai pelaksana Porprov XI Kalsel dengan menyiapkan venue sebaik-baiknya. Termasuk menyiapkan sarana pertandingan cabor renang dan loncat indah di Aquatic Center yang ada di Kandangan," urainya.

Yang tak kalah penting, Bunda Atie menyatakan Pengprov PRSI Kalsel juga akan memprogramkan rekrutmen atlet renang dan loncat indah Banua. "Kami mencari atlet renang dan loncat indah berusia muda sebagai bibit atlet masa depan Kalsel. Program rekrutmen atlet ini akan melalui proses seleksi dan pembinaan yang intensif," tandasnya.(oza/ema)


BACA JUGA

Selasa, 26 September 2023 12:42

Poundfit, Olahraga yang Tengah Digandrungi Kalangan Anak Muda

– Komunitas pecinta olahraga poundfit atau yang biasa disebut Pound…

Minggu, 17 September 2023 10:09

Kalah 2-0 dari PSM Makassar, Barito Putera Masih Runner Up Klasemen Liga 1

 Barito Putera gagal menambah poin untuk memepet Madura United di…

Sabtu, 09 September 2023 11:04

Lemparan dari Tribun VIP, Barito Putera Dapat “Hadiah” 20 Juta

Barito Putera harus membayar denda Rp20 juta akibat ulah penonton…

Senin, 04 September 2023 09:44

Kalahkan Persis Solo, Barito Putera Tempel Madura United di Puncak Klasemen.

 Barito Putera menaklukkan tamunya Persis Solo di Stadion Demang Lehman,…

Sabtu, 19 Agustus 2023 10:51
Barito Putera vs Persik Kediri

Meski Sedang di Papan Atas, Laskar Antasari Jangan Sampai Remehkan Macan Putih

Barito Putera akan menjamu Persik Kediri pada pekan ke-9 Liga…

Jumat, 11 Agustus 2023 10:41

Cetak Gol Jungkalkan Dewa, Eksel: Tetap Rendah Hati

Barito Putera mengalahkan Dewa United dengan skor 2-1 di Stadion…

Minggu, 06 Agustus 2023 08:57

Main di Bali, Barito Gilas Arema FC

PS Barito Putera menunjukkan kebangkitannya di pekan ke-6 Liga 1…

Senin, 31 Juli 2023 10:38

Kalah Lagi, Barito Putera Gagal Memperbaiki Rekornya Atas Madura United

– Barito Putera kembali dipermalukan Madura United. Kali ini dihadapan…

Senin, 31 Juli 2023 09:54

Gara-gara Saudi, Liverpool Terpaksa Ubah Rencana

Liverpool harus mengubah komposisi lini tengah mereka lebih cepat dari…

Senin, 31 Juli 2023 09:51

Yunus Musah Segera ke San Siro!

Klub Serie A AC Milan dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers