Rembuk Posyantek Majukan TTG di Tala

- Jumat, 26 November 2021 | 07:31 WIB
BERTUKAR INFORMASI: Bupati Tala HM Sukamta membuka secara resmi Rembuk Posyantek se-Kabupaten Tala yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) di Balairung Tuntung Pandang, Rabu (24/11).
BERTUKAR INFORMASI: Bupati Tala HM Sukamta membuka secara resmi Rembuk Posyantek se-Kabupaten Tala yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) di Balairung Tuntung Pandang, Rabu (24/11).

PELAIHARI – Bupati Tala HM Sukamta membuka secara resmi Rembuk Posyantek se-Kabupaten Tala, Rabu (24/11). Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) menyelenggarakannya di Balairung Tuntung Pandang.

Rembuk Posyantek ini menjadi ajang bertukar informasi dan silaturahmi untuk mendorong kemajuan Teknologi Tepat Guna (TTG) di Bumi Tuntung Pandang. Keberadaan Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek) sangat penting untuk peningkatan produktivitas sekaligus menurunkan biaya produksi suatu barang. Supaya masyarakat Tala tidak tergantung dengan barang-barang pabrikan.

Sukamta berharap Posyantek di Tala selalu berinovasi. Menurutnya, pengembangan teknologi itu ada dua fungsi utama. Bisa meningkatkan produktivitas, dan menurunkan biaya produksi agar akan lebih efisien. “Semoga ke depannya kita tidak melulu tergantung dengan barang-barang yang harus didatangkan dulu dari luar daerah,” ujarnya.

Pada kegiatan itu juga dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Posyantek GPMK Mandiri Desa Asam-Asam dengan PT Arutmin Indonesia Site Asam-Asam yang disaksikan langsung oleh Bupati Tala HM Sukamta. Ketua Posyantek GPMK Mandiri, Jumbriansyah menyampaikan MoU tersebut untuk mempererat kerja sama, baik mitra dalam program hubungan ke masyarakat maupun untuk mengoptimalkan dana CSR perusahaan agar dialirkan ke masyarakat. “Mudah-mudahan melalui kegiatan ini Pemkab Tala meningkatkan anggaran-anggaran untuk pemberdayaan masyarakat agar ke depannya pelaku-pelaku TTG bisa optimal dalam berkegiatan,” ucapnya. Posyantek GPMK Mandiri memiliki produk unggulan Drygot Larva Black Solder Fly sebagai alternatif jika harga pakan ternak melonjak cukup tinggi.

Rembuk Posyantek dihadiri sebanyak 20 Posyantek se-Kabupaten Tala. Di antaranya Posyantek Bina Bersama Desa Kintapura Kecamatan Kintap, Posyantek Maju Bersama Desa Benua Raya Kecamatan Bati-Bati, Posyantek GARTEK (Gabungan Remaja Teknologi) Desa Kandangan Baru Kecamatan Panyipatan, Posyantek Karya Bersama Desa Pandan Sari Kecamatan Kintap, Posyantek Langgeng Jaya Desa Bumi Jaya Kecamatan Pelaihari, Posyantek Maju Jaya Desa Asam Jaya Kecamatan Jorong, Posyantek Jaya Lestari Desa Durian Bungkuk Kecamatan Batu Ampar, Posyantek Tuntas Jaya Desa Tanjung Kecamatan Bajuin, Posyantek Karya Gemilang Desa Benua Tengah Kecamatan Takisung, dan Posyantek GPMK Mandiri Desa Asam-Asam Kecamatan Jorong.(diskominfo/sal)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X