Minibus Terbalik Bikin Macet Kiloan Meter di Tabalong

- Selasa, 28 Desember 2021 | 17:45 WIB

TANJUNG - Sebuah minibus jenis Suzuki Elf mengalami kecelakaan di Jalan PHM Noor, Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, Selasa (28/12) siang.

Kendaraan pengangkut karyawan tambang batu bara bernomor polisi DA 7081 CD itu oleng hingga terputar berbalik arah dan akhirnya terbalik ke samping sisi kiri minibus, akibat sang sopir tidak bisa mengendalikan kendaraannya.

Peristiwa ini pun menyebabkan macet panjang di jalan protokol Kabupaten Tabalong hingga satu sampai dua kilometer, dikarenakan proses evakuasi yang sulit.

Evakuasi pun mendatangkan mobil derek, meski akhirnya hanya dilakukan dengan bantuan warga yang menarik bodi minibus untuk berdiri kembali seperti semula, kemudian dorong ke pinggir jalan.

Untung saja, tidak ada penumpang dalam minibus tersebut sehingga tidak adanya korban jiwa. Namun sopir merasa depresi atas peristiwa itu, dan kernet mengalami luka ringan pada tangan dan kaki.

KBO Satlantas Polres Tabalong, Iptu Nyoman menjelaskan, posisi minibus sendiri dari arah Tanjung menuju Mabuun. Namun, ketika tidak bisa mengendalikan kendaraannya, mengakibatkan minibus yang dikendarai oleng dan terbalik. (ibn)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Sabu di Samboja Ditangkap di KuburanĀ 

Jumat, 26 April 2024 | 19:32 WIB

EO Bisa Dijerat Sejumlah Undang-Undang

Rabu, 24 April 2024 | 08:00 WIB
X