Pemko Berharap PTAM Intan Banjar Semakin Juara

- Senin, 20 Juni 2022 | 08:06 WIB
SYUKURAN: PT Air Minum Intan Banjar menggelar salat hajat, maulid dan tausiah dalam rangka HUT ke-34 tahun.
SYUKURAN: PT Air Minum Intan Banjar menggelar salat hajat, maulid dan tausiah dalam rangka HUT ke-34 tahun.

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-34, PT Air Minum Intan Banjar menggelar salat hajat, maulid dan tausiyah bersama Habib Najib Alhaddad dan Habib Haidar Alhaddad, bertempat di Aula III PT Air Minum Intan Banjar, Banjarbaru, Rabu (15/6) kemarin.

Hari bahagia tersebut turut dihadiri oleh Wali Kota Banjarbaru yang diwakilkan Staf Ahli, Abdul Malik, Dirut PT Air Minum Intan Banjar Syaiful Anwar, Wakil Bupati Banjar Said Idrus, Perwakilan Gubernur Kalimantan Selatan dan beberapa Tokoh Agama.

Dalam sambutannya, Syaiful Anwar menyampaikan bahwa tujuan acara ini adalah dalam rangka syukuran Hari Ulang Tahun PT Air Minum Intan Banjar ke-34 dengan tema semangat perubahan menjadi perusahaan maju, mandiri dan juara.

Abdul Malik selaku perwakilan Wali Kota Banjarbaru mengatakan, dengan bertambahnya usia ini semoga segala cita-cita yang diinginkan PT Air Minum Intan Banjar segera dikabulkan oleh Allah SWT.

"Semoga bisa berkembang pesat serta terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat khususnya di bidang air bersih dan air minum," katanya. (rvn/ij/bin)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X