TP PKK Tala Diminta Selalu Koordinasi

- Jumat, 1 Juli 2022 | 11:20 WIB
KERJA SAMA: Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Setda Tala HairulRijal membuka acara rakon TP PKK Tala | FOTO: DISKOMINFO FOR RADAR BANJARMASIN
KERJA SAMA: Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Setda Tala HairulRijal membuka acara rakon TP PKK Tala | FOTO: DISKOMINFO FOR RADAR BANJARMASIN

PELAIHARI - Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Tanah Laut (Tala) menggelar Rapat Konsultasi (Rakon). Rapat tersebut dibuka secara langsung oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah (Setda) Tala, Hairul Rijal dan dihadiri para unsur SKPD serta perwakilan instansi vertikal, Selasa (28/6) di Balairung Tuntung Pandang.

Hairul mengatakan, TP PPK memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung berjalannya program pembangunan pemerintah daerah.PKK juga dapat menjadi garda terdepan dalam mensosialisasikan kegiatan pembangunan di Bumi Tuntung Pandang, melalui berbagai inovasi serta kegiatan yang dilakukan lewat partisipasi dan pemberdayaan keluarga. Namun, tanpa adanya sinkronisasi antara program dan kegiatan serta dengan perangkat daerah, maka program PKK akan timpang.

"PKK mempunyai kemampuan mensosialisasikan berbagai program kebijakan pemerintah. Selalu koordinasikan setiap program kegiatan kepada SKPD terkait agar dapat berkolaborasi secara maksimal," pintanya.

Dikatakannya, Rakon yang rutin dilaksanakan setiap tahun dan dihadiri para Kepala SKPD Lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tala ini bertujuan untuk memantapkan dan menyelaraskan program kerja yang telah ditetapkan.

Ketua TP PKK Tala, Hj Nurul Hikmah Sukamta ingin agar para SKPD terkait dapat membantu dan mendukung peran PKK dalam menjalankan 10 program pokok yang dilaksanakan oleh masing-masing kepengurusan, mulai dari kesekretariatan hingga ke pokja satu sampai empat. Dimana semua tujuan akhir tersebut sama, yaitu mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat Bumi Tuntung Pandang. Selain itu dia juga meminta kepada para Kepala SKPD untuk menyimak kegiatan apa saja yang telah sesuai sehingga ke depannya dapat mencapai tujuan yang sama.

"PKK tidak dapat berjalan dengan sendirinya, perlu ada koordinasi dengan berbagai pihak, terutama unsur pemerintah. Sehingga, perlu adanya integrasi dan kerjasama dari SKPD terkait yang mempunyai program kerja serupa dengan PKK, sehingga dapat saling mendukung satu samalain," pungkasnya. (prokopim/sal/by/bin)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X