Wisata Pasar Budaya Kedatangan Turis Luar Negeri

- Jumat, 22 Juli 2022 | 20:22 WIB
RAMAI : Warga lokal pengunjung Pasar Budaya Racah Mampulang antusias berfoto dengan wisatawan dari Australia. : FOTO MC FOR RADAR BANJARMASIN.
RAMAI : Warga lokal pengunjung Pasar Budaya Racah Mampulang antusias berfoto dengan wisatawan dari Australia. : FOTO MC FOR RADAR BANJARMASIN.

PARINGIN - Objek Wisata Pasar Budaya Racah Mampulang di Desa Balida Kecamatan Paringin yang menggelar acara setelah lama vakum setelah pandemi melanda, kedatangan mahasiswa dari Australia, Kamis (14/7).

Selain 20 orang mahasiswa dan dua profesor dari Australia, ada juga puluhan mahasiswa dari Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin.

Mahasiswa asal Australia dan pengunjung yang hadir disuguhkan berbagai pertunjukan kesenian tradisional Kalsel berupa tarian, Madihin, Kuntau serta Kuda Gepang.

Pada kegiatan tersebut juga dijual berbagai kerajinan, serta makanan dan minuman khas Kalsel kepada turis dan pengunjung dengan menggunakan racah berupa koin yang terbuat dari bambu untuk transaksi jual belinya.

Halimah, salah seorang pedagang di pasar Budaya ini merasa senang karena pengunjung kali ini membludak dan barang dagangannya habis terjual.

"Semoga acara seperti ini terus digelar, lumayan untuk menambah keuangan,” ujarnya.

Kepala Desa Balida, Saridin mengatakan, kunjungan mahasiswa asal Australia dan Banjarmasin inj memang sudah lama diagendakan, tujuannya agar objek wisata di desanya khususnya dan Balangan pada umumnya bisa dipromosikan bahkan hingga luar negeri.

“Harapannya tentu ke depan lebih banyak lagi pengunjung dari luar daerah dan luar negeri yang datang ke sini,” harapnya. (why)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X