5 Provinsi Kasus Terbanyak Covid-19, Salah Satunya Kalimantan Selatan

- Sabtu, 6 Agustus 2022 | 12:19 WIB

Satgas Covid-19 Nasional mengumumkan lima provinsi sebagai penyumbang kasus terbanyak. Salah satunya adalah Kalimantan Selatan. Pekan ini saja Kalsel mencatat 610 kasus.

Beriringan dengan tingkat hunian rumah sakit yang melonjak drastis. Di RSUD Ulin di Banjarmasin, sebagai rumah sakit rujukan utama covid, ada sebanyak 27 pasien yang dirawat.

“Sudah seminggu ini terjadi kenaikan signifikan. Dua hari yang lalu saja ada 20 pasien yang masuk,” ungkap Direktur Utama RSUD Ulin, Izaak Zoelkarnaen. 

Namun, dia menjamin tempat tidur di rumah sakit di Jalan Ahmad Yani km 2,5 itu masih cukup. Sebab di sini disediakan 500 tempat tidur, khusus untuk pasien corona. “Tetap saja kami berharap tak separah tahun-tahun lalu,” tambahnya.

Sementara dari data satgas provinsi, akumulasinya ada 1.084 pasien yang dirawat. Paling banyak berasal dari Banjarmasin dengan 652 pasien. Disusul Kabupaten Banjar, sebanyak 133 pasien. 

Izaak membenarkan data itu. Di Ulin, separuh pasien yang dirawat berasal dari Banjarmasin. “Sisanya dari daerah lain,” sebutnya.

Soal gejala, dia menyebut derajatnya sedang. Belum ada yang bergejala berat. “Hanya sedikit yang sampai sesak napas,” jelasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, Diauddin mengatakan, lonjakan kasus ini dipicu penularan subvarian Omicron, yakni BA4 dan BA5. “Peningkatan yang sama terjadi di seluruh Indonesia,” ujarnya kemarin.

Meski secara angka terbilang tinggi, tapi persentasenya masih rendah. Yakni di angka 10 persen. “Mudah-mudahan tak tinggi lagi. Yang pasti semua rumah sakit sudah bersiap sejak lama,” jaminnya.

Juru bicara satgas covid pusat, Prof Wiku Adisasmito menyatakan, terjadi pergeseran dalam perangkingan penyumbang kasus positif tertinggi. “Minggu ini Kalsel berada di urutan ke lima,” ujarnya Kamis (4/8). 

Pada urutan pertama ada DKI Jakarta, menyumbang 19 ribu kasus. Diikuti Jawa Barat dengan 7 ribu kasus, Banten dengan 4 ribu kasus dan Jawa Timur dengan 2 ribu kasus.

Lima provinsi ini juga mengalami peningkatan keterisian tempat tidur di rumah sakit (BOR). Jakarta naik 12,93 persen, disusul Kalsel yang naik 12,79 persen. Sementara Banten naik 11,85 persen, Jabar naik 8,28 persen dan Jatim naik 4,15 persen.

Wiku meminta lima provinsi ini untuk segera mengevaluasi penanganan pandemi di daerahnya masing-masing. “Apabila kenaikan kasus terus-menerus terjadi, maka perlu diambil langkah tegas. Mencegah kembalinya kita pada puncak kasus baru,” tutupnya. (mof/gr/fud)

 
 
 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X