Tala Sediakan Warung Gratis di Perhelatan MTQ Nasional Ke-29

- Sabtu, 15 Oktober 2022 | 09:02 WIB
GRATIS: Sekda Tala H Dahnial Kifli mengunjungi warung gratis yang dibuat untuk memeriahkan gelar MTQ Nasional ke-29 di Kiram Park. | Foto: Prokopim For Radar Banjarmasin
GRATIS: Sekda Tala H Dahnial Kifli mengunjungi warung gratis yang dibuat untuk memeriahkan gelar MTQ Nasional ke-29 di Kiram Park. | Foto: Prokopim For Radar Banjarmasin

MARTAPURA - Bupati Tanah Laut (Tala) melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Tala H Dahnial Kifli mengaku merasa bangga dengan ditetapkannya Kalimantan Selatan (Kalsel) sebagai tuan rumah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional Tahun 2022.

"Kita sebagai warga Tala sangat bangga dan senang, karena Kalsel kembali menjadi tuan rumah MTQ Nasional," ucap Sekda ketika menghadiri acara pembukaan MTQ Nasional XXIX di Kiram Park, Desa Kiram, Kabupaten Banjar, Rabu (12/10) malam.

Dikatakannya, salah satu bentuk dukungan pihaknya pada pelaksanaan MTQ di Kalsel yaitu dengan menyediakan warung gratis dengan hidangan kue-kue khas Banjar dan minuman segar untuk para kafilah serta masyarakat sekitar yang datang.

Selanjutnya Dahnial mengungkapkan bahwa perlu waktu cukup lama untuk kembali dipercaya Kalsel menjadi tuan rumah MTQ Nasional, yakni menunggu selama 52 tahun lamanya, setelah terakhir menjadi tuan rumah pada MTQ Nasional pada tahun 1970.

"Seperti yang disampaikan Bapak Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor dalam sambutannya, acara MTQ Nasional kali ini adalah catatan sejarah yang kedua kalinya bagi Kalsel sebagai tuan rumah," tutupnya.

Acara pembukaan MTQ Nasional di Kiram Park berlangsung meriah dengan pawai kafilah dan penampilan-penampilan kesenian banjar bernafaskan islami seperti sinoman hadrah, musik panting dan zikir bersama. Wakil Presiden RI Prof Dr KH Ma'ruf Amin berkesempatan membuka secara langsung acara tersebut. (prokopim/sal/al/bin)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

X