Lantik 25 Pejabat

- Rabu, 14 Desember 2022 | 09:45 WIB
PELANTIKAN: Sekda Kabupaten Kotabaru, Ambo Sakka melantik dan mengambil sumpah 25 pejabat baru, Senin (12/12).
PELANTIKAN: Sekda Kabupaten Kotabaru, Ambo Sakka melantik dan mengambil sumpah 25 pejabat baru, Senin (12/12).

BATULICIN – Puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) eselon III dan IV dilantik dan disumpah sebagai pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Senin (12/12).

Mereka yang dilantik diantaranya adalah Camat Batulicin dijabat Abdul Wahid, Camat Simpang Empat dijabat Yamani, dan Camat Kusan Hilir dijabat Suparman.

“Jumlahnya ada 25 yang dilantik dan diambil sumpahnya,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kotabaru, Ambo Sakka usai melantik.

Pelantikan, promosi, dan mutasi adalah hal yang biasa bagi ASN. Kepada pejabat yang dilantik, lakukan konsolidasi secepatnya di tempat yang baru. Selain mengucapkan selamat, Ambo juga mengingatkan agar para pejabat bisa melaksanakan tugas dengan baik.

“Laksanakanlah tugas sesuai tanggung jawab masing-masing,” ujarnya.

Dia juga berpesan, untuk menjalankan roda pemerintahan dibutuhkan orang-orang yang cakap dan punya kreatifitas. “Bupati Zairullah Azhar merupakan kepala daerah yang cakap. Sehingga perlu dukungan semua potensi di bawahnya,” pesan Ambo. (diskominfo/zal/gmp)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertanyakan Konsistensi Dinas PUPR

Selasa, 23 April 2024 | 08:45 WIB
X