Dua Jam, Gedung Biro SDM Polda Terbakar

- Kamis, 26 Januari 2023 | 13:10 WIB
SI JAGO MERAH: Relawan damkar berjibaku memadamkan api yang melahap lantai dua gedung Biro SDM Polda Kalsel. | FOTO: M FADLAN ZAKIRI/RADAR BANJARMASIN
SI JAGO MERAH: Relawan damkar berjibaku memadamkan api yang melahap lantai dua gedung Biro SDM Polda Kalsel. | FOTO: M FADLAN ZAKIRI/RADAR BANJARMASIN

Markas Polda Kalsel di Jalan S Parman, Banjarmasin Tengah, terbakar Rabu (25/1) malam. Diperkirakan, api muncul sekitar pukul 21.30 WITA. Hingga dua jam kemudian, damkar masih berjibaku menyemprotkan air. Pantauan Radar Banjarmasin, kebakaran menimpa lantai dua gedung Biro SDM.

Diduga, gedung itu menyimpan berkas calon siswa baru Polri dan berkas PNS Polri. “Gara-gara tumpukan berkas (kertas) itulah makanya api sulit dipadamkan,” kata Abdul. Dia bekerja sebagai petugas kebersihan di Mapolda Kalsel sejak tahun 2003. “Saya sudah pernah menyarankan agar berkas-berkas itu dipindahkan saja,” tambahnya. 

Ketika melihat asap tebal, Abdul dan yang lain berlarian ke belakang masjid. Gedung ini memang berdampingan dengan Masjid Al-Muhtadin, tempat ibadah di lingkungan mapolda. Atap yang menaungi tempat wudu masjid pun ambruk. Bukan karena ikut terbakar, melainkan karena tak kuat menahan beban para damkar.

Mereka naik ke sana karena hendak langsung menyemprotkan air dari arah atas. “Padahal sudah ditegur jangan naik dulu, takutnya ambruk. Tapi ternyata masih saja orang itu mondar-mandir di atas atap,” kata salah seorang relawan damkar yang menolak namanya dikorankan.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Tapi dua petugas damkar harus dievakuasi karena sesak napas.  “Kami kesulitan memadamkan api lantaran kepulan asap di dalam ruangan. Harus pakai alat bantu oksigen,” kata Hanafi, anggota BPK Seberang Masjid.“Mereka masuk lewat lantai dua dan mengalami sesak napas,” tambahnya.

Sampai berita ini ditulis, Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi maupun Kabag Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’i belum mengeluarkan pernyataan. Penyebab kebakaran belum diketahui. (zkr/mof/gr/fud)

 

 
 
 
 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Banjarmasin Pulangkan 10 Orang Terlantar

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB
X