MANAGED BY:
SABTU
01 APRIL
BANUA | HUKUM & PERISTIWA | BISNIS | RADAR MUDA | FEATURE | SPORT | RAGAM INFO | PROKALTORIAL | FEMALE

BANUA

Sabtu, 28 Januari 2023 12:42
Diterjang Banjir, Jembatan Akses Kebun Warga Putus
TINGGAL PUING: Jembatan menuju kebun warga terputus usai dihantam banjir pada Kamis (26/1). | FOTO: ABDILLAH FOR RADAR BANJARMASIN

 Banjir yang terjadi di Desa Batilai, Kecamatan Takisung pada Kamis kemarin menyebabkan jembatan yang menuju kebun warga setempat yang berada di RT 2 terputus. Akibatnya, aktivitas warga menjadi terganggu.

Putusnya jembatan tersebut mendapat keluhan dari warga, karena mereka harus mengambil jalan memutar dan cukup jauh.

Jembatan dengan konstruksi kayu ulin tersebut sebelumnya sempat rusak pada banjir besar yang terjadi pada awal tahun 2021 lalu. Namun masih bisa dilewati warga.

Salah seorang warga setempat, Abdillah berharap jembatan yang terputus itu bisa secepatnya diperbaiki oleh pihak terkait. Mengingat, jembatan itu merupakan akses yang sering dilalui para penyadap gula aren di sana.

“Saya harap dinas terkait bisa mengecek secara langsung ke lokasi,” ujarnya, Jumat (27/1).

Dijelaskannya, warga masih bisa melakukan aktivitas menyadap gula aren, namun harus mengambil jalan memutar dan jaraknya lumayan jauh.

“Jalan yang lain ada, tetapi medannya cukup sulit karena masuk hutan,” ungkap Abdillah.
Selain digunakan warga untuk pergi menyadap gula aren, jalan itu juga digunakan warga untuk mengangkut buah kolang-kaling.

Dirinya pun ingin jika nantinya jembatan yang terputus itu diperbaiki bisa dilewati oleh mobil, agar aktivitas perekonomian warga semakin dipermudah. “Jika diperbaiki, jembatannya agar diperlebar sehingga bisa dilalui mobil angkutan,” pintanya. (sal/al/bin)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 01 April 2023 12:29

Perusahaan Belum Berpengalaman Menambang Bawah Tanah, Jenazah 3 TKA Cina Diautopsi

Kasus tiga tenaga kerja asing (TKA) PT Sumber Daya Energi…

Sabtu, 01 April 2023 12:28

Rencana Jembatan Sungai Bilu-Sungai Jingah Masih Kurang Diekspos

Rencana pembangunan jembatan penghubung Kelurahan Sungai Bilu-Sungai Jingah kembali mengemuka.…

Sabtu, 01 April 2023 12:27

Keren..!! 9 SMKN di Kalsel Bakal Jadi BLUD

Sembilan sekolah menengah kejuruan negeri (SMKN) di Kalsel bakal ditetapkan…

Sabtu, 01 April 2023 12:26

84 Anak di Banjarbaru Terinfeksi TBC

Sepanjang tahun 2022 kemarin, Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru mencatat 84…

Sabtu, 01 April 2023 12:24

Akhir Maret, Nyaris 100 Kasus DBD di Banjarbaru

Demam Berdarah Dengue (DBD) masih mengancam warga Kota Banjarbaru. Per…

Sabtu, 01 April 2023 12:21

Pemko Banjarmasin dan Mitra Plaza Resmi Kerjasama, Kontribusi Rp300 Juta Per Tahun

 “Ini monumental,” ujar Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, ketika diwawancarai…

Jumat, 31 Maret 2023 13:37

Cicil THR? Haram Hukumnya, Ujar Dinas Ketenagakerjaan

Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kalsel meminta perusahaan-perusahaan mulai membayar…

Jumat, 31 Maret 2023 13:36

Ngemis di Banjarbaru, Satu Keluarga Asal Kapuas Diangkut Satpol PP

 Ada yang menarik dari kegiatan razia gembel dan pengemis (gepeng)…

Jumat, 31 Maret 2023 13:34

Tangani Buang Sampah Sembarangan di Banjarmasin: Lebih Mudah Tangkap Tangan Dibanding CCTV

Jangan membuang sampah sembarangan di Banjarmasin. Bisa terpantau lewat CCTV yang dipasang…

Jumat, 31 Maret 2023 13:31

Pembangunan Jembatan Bikin Trotoar Tertutup, Pemko Banjarmasin Dapat Kritikan

 Pembangunan jembatan kompleks di kawasan ruas Jalan Ahmad Yani Banjarmasin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers