Bandara Juwata Perlu Perpanjangan Runway

- Kamis, 21 November 2019 | 15:38 WIB

TARAKAN – Wakil Wali Kota Tarakan Effendhi Djuprianto mengharapkan agar keberadaan Bandara Juwata Tarakan yang sudah dibangun dengan investasi besar, dapat dimaksimalkan untuk meningkatkan pelayanan.

Dalam rangka itu, wakil wali kota mengingatkan kepada pihak Bandara Juwata Tarakan akan pentingnya menambah runway sebagai salah satu cara untuk meningkatkan pelayanan sekaligus menjamin keamanan penerbangan.

Hal itu diungkapkan Effendhi Djuprianto sebagai salah satu masukan, usai menghadiri sosialisasi program keamanan Bandara Juwata Tarakan di Restoran Royal, Tarakan. 

“Kami sudah sampaikan kepada DPD dan pemerintah pusat bahwa jangan melihat Bandara Tarakan ini investasi sudah besar tetapi pemanfaatannya belum maksimal. Pemanfaatan maksimal itu apabila ada regulasi untuk penambahan kegiatan. Agar supaya operator bisa aman, harus ditambah dulu runway-nya itu 250 untuk keamanan,” ujar wakil wali kota kepada awak media usai pertemuan.

Selain itu, dalam upaya menjamin keamanan penerbangan, wakil wali kota juga mengingatkan pentingnya pengawasan ketat untuk terhadap upaya penyelundupan  narkotika dan obat-obatan berbahaya (narkoba). Karena Kaltara termasuk daerah rawan penyelundupan narkoba. (mrs)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Dinkes PPU Gencar Lakukan Pencegahan DBD

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:20 WIB

Lantik Kades, Bupati Kukar Tekankan Pelayanan

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:45 WIB

47 Rumah Ibadah Dapat Hibah dari Pemkab Berau

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:04 WIB

Pemkab Berau Gencarkan Pencegahan Penularan Difteri

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:01 WIB

Wabup Mahulu Serahkan Bantuan Korban Kebakaran

Senin, 25 Maret 2024 | 11:10 WIB

Sekkab Mahulu Sampaikan Nota Pengantar LKPj

Senin, 25 Maret 2024 | 10:10 WIB
X