Pasien Covid yang Dirawat di RSUD Kudungga Dipastikan Sembuh

- Rabu, 13 Mei 2020 | 07:48 WIB
-
-

SANGATTA – Disaat pasien terkonfirmasi positif covid 19 terus bertambah, ternyata masih ada kabar baik yang datang. Seorang pasien positif yang dirawat di RSUD Kudungga, yaitu KTM 7 akhirnya diperbolehkan pulang. Pasalnya berdasarkan swab ulang, hasilnya dua kali  negatif, Sabtu (9/5)

Seperti diketahui, KTM 7 adalah pasien pertama yang dinyatakan sembuh di bawah perawatan tenaga medis RSUD Kudungga Sangatta. Kepulangan KTM 7 dijemput ambulance Puskesmas untuk diantar ke rumahnya.

Selama 14 hari ke depan akan tetap melakukan isolasi mandiri di rumah dan terus mematuhi protokol kesehatan untuk memutus rantai penyebaran covid 19.

KTM 7 adalah wanita berumur 17 tahun yang sebelumnya merupakan kasus pasien dalam pengawasan (PDP). Dengan riwayat perjalanan dari salah satu pesantren di Yogyakarata. Pulang ke Kutim melalui Bandara APT Pranoto International Airport Kota Samarinda pada 28 Maret lalu. Dengan sembuhnya  KTM 7, hingga kini sudah tiga pasien covid 19 di Kutim yang dinyatakan pulih. 

Kepala Dinas Kesehatan Kutim dr Bahrani mengatakan, setelah beberapa hari ke pulangannya ke Kutim, KTM 7 merasakan demam pada 3 April.

Kemudian setelah itu ia berobat ke dokter praktek pada 7 April. Setelah itu pasien tersebut langsung dirujuk ke RSUD Kudungga sampai dengan 16 April. Sebelumnya, pada 7 dan 11 April, pasien melakukan swab test. Adapun test tersebut menunjukan hasil positif pada Sabtu (25/4).

“Syukurnya pasien bisa melawan virus dan akhirnya sembuh. Kami harap semakin banyak yang sembuh,” singkatnya. (diq/pro) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bendungan Marangkayu Sudah Lama Dinanti Warga

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:45 WIB
X